Sukses


Presiden Madura United Minta PT LIB Jangan Main Rahasia soal Sponsor Utama Liga 1

Bola.com, Pamekasan - PT Liga Indonesia Baru (LIB) masih merahasiakan sponsor utama untuk Liga 1 2021. Presiden Madura United, Achsanul Qosasi meminta operator kompetisi itu untuk tidak menutup-nutupinya.

"Sebut saja, siapa calon sponsornya!" tulis pria yang karib dipanggil AQ itu dalam akun Instagramnya, @achsanul.qosasi.

"PT LIB tidak perlu merahasiakan sponsornya. PT LIB itu penyelenggara tunggal, dia tidak ada saingan," imbuh pria yang juga menjabat sebagai anggota Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) tersebut.

AQ punya dasar yang cukup kuat untuk menuntut keterbukaan dari PT LIB. Transparasi terkait sponsor utama Liga 1 bisa membuat para peserta mengantisipasi bekerja sama dengan perusahaan di bidang yang sama.

Umumnya, klub dilarang disponsori oleh perusahaan yang bergerak dalam sektor yang sama dengan sponsor utama Liga 1.

"Supaya klub tidak perlu menargetkan calon sponsor yang sedang bernegosiasi dengan PT LIB," tutur pria berusia 55 tahun tersebut.

"Calon sponsor tidak mau disebut? Rasanya tidak mungkin. Sebab, itu bagian dari promosi. Untuk apa dirahasiakan?" jelas AQ.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Calon Sponsor Utama Liga 1 dari Perbankan

Sebelumnya, PT Liga Indonesia Baru (LIB) berencana mengumumkan sponsor utama Liga 1 dalam waktu dekat. Kabarnya, perusahaan dari sektor perbankan akan menjadi pendamping titel kompetisi pengganti Shopee.

Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita tidak membantah calon sponsor utama Liga 1 itu berasal dari perbankan. Namun, untuk identitas perusahannya, masih ditutup rapat-rapat.

"Sponsor utama Liga 1 musim ini berasal dari sektor keuangan. Kami akan mengumumkannya secara resmi," kata Lukita kepada Bola.com, Jumat (23/7/2021).

Lukita belum dapat memastikan kapan pihaknya akan mengumumkan sponsor utama Liga 1. PT LIB masih mencari waktu yang tepat, apakah setelah PPKM Level 4 berakhir atau ketika mendapatkan kepastian kick-off kompetisi.

"Untuk pengumuman sponsor utama Liga 1, sedang kami upayakan," jelas Lukita.

Video Populer

Foto Populer