Sukses


Patahkan Kutukan Juara Bertahan, Stefano Cugurra Dekati Rekor Istimewa

Bola.com, Jakarta - Bali United berhasil meraih kemenangan tipis 1-0 atas Persik Kediri pada laga pembuka BRI Liga 1 2021/22 yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (27/8) malam WIB. M. Rahmat menjadi protagonis berkat gol tunggal kemenangannya pada menit 83.

Lebih spesial lagi, kemenangan Serdadu Tridatu, julukan Bali United juga mengakhiri rekor buruk sang juara bertahan. Sejak Liga 1 pertama kali bergulir pada 2017 lalu, tak ada satupun juara bertahan yang mampu meraih hasil positif di laga pembuka tahun selanjutnya.

Bhayangkara FC hanya bermain kacamata dengan Persija Jakarta pada laga perdana Liga 1 2018. Setahun berselang giliran Macan Kemayoran, julukan Persija Jakarta yang gagal meraup tiga angka sempurna setelah ditahan imbang 1-1 Barito Putera di markasnya.

Bali United kemudian merasakan hal serupa pada awal perhelatan Liga 1 2020. Berstatus juara bertahan, Fadil Sausu dkk hanya bermain imbang tanpa gol dengan tamunya, Persita Tangerang.

Dengan penghentian kompetisi tahun lalu, Bali United bisa dikatakan tetap menjadi juara bertahan saat BRI Liga 1 2021/2022 digelar. Dan akhirnya, kali ini mereka benar-benar mampu menghentikan rekor negatif tersebut.

 

2 dari 3 halaman

Teco Dekati Rekor 200 Poin Liga 1

Kemenangan tersebut juga berarti banyak bagi pelatih Bali United, Stefano Cugurra. Dilansir dari Statoskop, tiga poin sempurna yang mereka dapatkan semakin mendekatkan dirinya ke sebuah pencapaian istimewa.

Laga versus Persik Kediri ini merupakan pertandingan ke-104 bagi pria yang karib disapa Teco tersebut. Pelatih asal Brasil itu pun tinggal selangkah lagi menggenapi pencapaian 200 poin.

Mantan pelatih Persija Jakarta tersbut, hanya butuh tiga angka lagi alias satu kemenangan untuk mencapai rekor tersebut. Saat ini, Teco telah mengantongi 57 kemenangan, 26 imbang dan 21 kekalahan.

3 dari 3 halaman

Harapan M. Rahmat

Target tim tercapai. Itulah kata-kata yang diucapkan pencetak gol kemenangan Bali United M. Rahmat saat sesi konferensi pers daring usai laga pembuka BRI Liga 1 2021/2022 antara Bali United menghadapi Persik Kediri di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jumat malam (27/8/2021).

Dia terlihat tidak ingin disanjung berlebihan setelah berhasil menjadi pahlawan kemenangan dan memutus kutukan juara bertahan yang tidak pernah menang di laga pembuka sejak era Liga 1 dalam kurun waktu tiga tahun terakhir.

“Alangkah baiknya jadwal liga bisa keluar sampai pertandingan terakhir. Saya juga meminta suporter untuk tetap menonton di rumah.

Harapan senada dilontarkan Pelatih Bali United Stefano Teco Cugurra. Tapi sebelum mengucapkannya harapannya, pelatih berpaspor Brasil tersebut sangat berterimakasih kepada PSSI, PT LIB, dan seluruh pihak yang telah memberikan izin serta menggelar kembali BRI Liga 1.

“Terimakasih karena bisa menikmati kembali sepak bola Indonesia. Saya juga berterima kasih kepada suporter yang tidak datang ke stadion. Saya lihat di luar stadion, tidak ada suporter,” ucapnya.

“Tentu harapan saya adalah jadwal liga bisa keluar hingga pertandingan terakhir karena akan lebih bagus untuk pemain. Kami juga bisa Menyusun latihan lebih bagus lagi dan buat pemain lebih semangat,” tutupnya

Video Populer

Foto Populer