Sukses


Gabung FK Senica, Egy Maulana Vikri Pakai Nomor Punggung Keramat?

Bola.com, Senica - Egy Maulana Vikri segera bergabung dengan klub Slovakia, FK Senica. Winger berusia 21 tahun itu dikabarkan akan memakai nomor punggung keramat. Nomor berapakah itu?

Akun Instagram dari Brano Spanka, @brano_spanka, mengunggah story yang disinyalir sebagai jersey FK Senica dengan nama Egy plus nomor 17.

Berdasarkan bio di akunnya, Brano Spanka memperkenalkan dirinya sebagai fotografer dari FK Senica. Brano Spanka rutin membagikan foto Egy Maulana Vikri di story Instagramnya dalam sehari belakangan.

Nomor 17 adalah nomor punggung keramat di dunia sepak bola. Nama-nama seperti Eden Hazard, Antoine Griezmann, Pierre-Emerick Aubameyang, hingga David Trezeguet pernah mengenakan nomor tersebut.

Hazard memakai nomor 17 dalam beberapa musim di Chelsea, Griezmann menggunakannya pada musim pertamanya di Chelsea, dan Aubameyang mengenakannya sewaktu masih membela Borussia Dortmund.

Dari nama-nama di atas, Trezeguet menjadi pesepak bola paling ikonik dengan nomor 17. Striker asal Prancis yang sekarang telah pensiun ini setia dengan atribut tersebut selama sepuluh tahun kariernya di Juventus.

2 dari 4 halaman

Diumumkan Liga Slovakia

Sementara itu, akun Instagram kasta teratas Liga Slovakia, Slovak Super Liga yang bertitel Fortuna liga, @fortunaligask mengumumkan kedatangan Egy Maulana Vikri ke FK Senica. Fortuna liga menganggap Egy Maulana Vikri sebagai Lionel Messi-nya Indonesia.

Akun itu juga menjelaskan bahwa jumlah followers Instagram FK Senica meningkat drastis setelah kabar kepindahan winger berusia 21 tahun itu tercium.

"Egy Maulana Vikri segera bergabung dengan FK Senica,. Pesepak bola berbakat Indonesia, juga dikenal sebagai Messi dari Indonesia, memiliki 1,4 juta pengikut di Instagram," tulis Fortuna liga, Senin (30/8/2021).

"Setelah berita kepindahannya ke FK Senica dimulai, Instagram klub melaporkan peningkatan lebih dari 15 ribu pengikut," lanjut pengumuman dari Fortuna liga tersebut.

Egy memutuskan untuk tidak mengaktifkan klausul perpanjangan kontrak dua tahun bersama klub Polandia, Lechia Gdansk. Pemain berkaki kidal itu hanya bermain sepuluh kali sejak bergabung pada 2018.

3 dari 4 halaman

Egy Maulana Vikri Masuk Deretan 60 Wonderkid Terbaik Dunia Kelahiran 2000

Selain itu, Fortuna liga juga menyinggung status Egy Maulana Vikri yang masuk dalam daftar 60 pemain terbaik dunia kelahiran 2000 versi media Inggris, The Guardian, pada 2017.

"Pada 2017, The Guardian memilih Egy sebagai satu di antara 60 pemain paling berbakat di dunia yang lahir pada 2000," demikian caption dari Fortuna liga.

Egy telah berangkat menuju Slovakia pada Minggu (29/8/2021). Setelah melalui perjalanan panjang, alumnus Timnas Indonesia U-19 tersebut telah tiba di Kota Senica.

Masih pada posting-an itu, Fortuna liga juga mengunggah foto Egy Maulana Vikri sedang berdiri di atas lapangan stadion FK Senica, OMS Arena.

4 dari 4 halaman

Unggahan Fortuna liga

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Fortuna liga (@fortunaligask)

Video Populer

Foto Populer