Sukses


Dilirik Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia, Popularitas Mees Hilgers Melesat: Followers Naik 9 Kali Lipat

Bola.com, Enschede - Popularitas Mees Hilgers meningkat pesat. Bek berusia 20 tahun itu mengaku pengikutnya di Instagram naik sembilan kali lipat setelah rencana naturalisasi untuk Timnas Indonesia.

Bersama Sandy Walsh, Jordi Amat, dan Ragnar Oratmangoen, Hilgers diminta pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong untuk dinaturalisasi PSSI.

Hilgers baru saja melakukan wawancara dengan ESPN Belanda. Pemuda kelahiran Amersfoort itu ditanya mengenai kemungkinan membela Timnas Indonesia. Dia juga disinggung perihal pengikut media sosialnya.

Bek bernomor punggung 35 di FC Twente itu mengungkapkan followers akun Instagramnya, @meeshilgers melesat dari sekitar 5 ribuan pengikut menjadi 40 ribuan pengikut pasca-namanya disebut oleh Shin Tae-yong.

Per Minggu (30/1/2022) pukul 13.00 WIB, followers Hilgers telah mencapai 49,4 ribu.

"Ini bagus untuk media sosial saya. Itu benar. Pada Mei 2021, pengikut saya masih 5-6 ribu. Sekarang sudah 40 ribuan," kata Hilgers dinukil dari channel YouTube ESPN NL.

"Ini bagus. Namun, saya kebanyakan menyerahkan kepada manajer bisnis saya. Misalnya, saya mendapatkan panggilan telepon pada pekan lalu," jelas Hilgers.

2 dari 4 halaman

Masuk Tim Terbaik Eredivisie Januari 2022

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Eredivisie (@eredivisie)

Mees Hilgers masuk tim terbaik Eredivisie atau kasta teratas Liga Belanda. Bek FC Utrech itu terpilih ke dalam Team of the Month untuk Januari 2022.

Hilgers bermain impresif sepanjang bulan ini. Pemain berusia 20 tahun itu berhasil membawa FC Twente meraih dua kemenangan melawan Heerenveen dengan skor 2-0 dan Willem II dengan skor 1-0.

Selain itu, Hilgers juga turun sebagai starter dan tampil penuh.

Eredivisie menghimpun sebelas pemain, termasuk Hilgers dalam tim terbaik Januari 2022 berdasarkan statistik individual, pemungutan suara dari penggemar, dan bermain minimal 60 persen dari pertandingan pada bulan ini.

Hilgers melejit menjadi tulang punggung FC Twente di lini belakang. Palang pintu kelahiran 13 Mei 2021 itu mampu bermain 18 kali, dengan 16 di antaranya sebagai starter, dalam 20 pertandingan di Eredivisie musim ini.

3 dari 4 halaman

Mees Hilgers Blak-blakan

Darah Indonesia kental mengalir di tubuh Hilgers. Ibunya asli Manado, Sulawesi Utara. Sebagian dari keluarga besarnya juga berasal dari Indonesia.

Masih dalam wawancaranya dengan ESPN NL, Hilgers blak-blakan lebih merasa sebagai orang Indonesia alih-alih Belanda, tanah kelahirannya.

"Saya merasa lebih seperti Indonesia karena setengah keluarga saya berasal dari Indonesia," imbuh Hilgers.

"Namun, saya masih bermain untuk FC Twente. Saya fokus kepada itu. Saya hanya mengikuti arus. Sebab jika di sini, saya hanyalah seorang Hilgers."

"Tetapi, jika saya tiba di bandara sana, di Indonesia, mungkin saya akan sibuk," tutur pemain yang belum pernah dipanggil Timnas Belanda ini.

4 dari 4 halaman

Perkembangan Proses Naturalisasi Mees Hilgers

Dokumen dua dari empat pemain keturunan di Eropa masih belum lengkap. Keduanya adalah Mees Hilgers dan Ragnar Oratmangoen. Bagaimana perkembangan proses naturalisasi keduanya?

PSSI baru menerima bukti garis keturunan dari Sandy Walsh dan Jordi Amat. Dokumen keduanya juga telah dikirimkan kepada Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali.

"Masih belum," kata anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Hasani Abdulgani ketika dihubungi Bola.com, Sabtu (29/1/2022) siang WIB. "Memang beberapa hari ini saya fokus ke Sandy dan Jordi karena dokumen keduanya sudah masuk," jelasnya.

"Proses Sandy dan Jordi agak terlambat karena ada sejumlah dokumen yang error. Jadi saya minta yang baru. Begitu lengkap, langsung PSSI proses dan dikirim ke Menpora," imbuh Hasani.

Dalam kesepakatan dengan agen dari Mees Hilgers dan Oratmangoen, Hasani mengungkapkan keduanya akan menyerahkan bukti garis darah Indonesia ke PSSI pada Februari 2022.

"Perjanjian saya dengan agen keduanya dikirimkan pada Februari 2022. Jadi, saya belum minta ke mereka sebab saya mau belajar dari kasus Sandy dan Jordi. Nanti kan kalau yang ini sudah, kami sudah tahu. Yang dua pemain ini, Sandy dan Jordi kan lebih gampang," terangnya.

Hasani meyakinkan Hilgers dan Oratmangoen masih berminat menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Sembari menunggu, bekas Komisaris PT Liga Indonesia Baru (LIB) itu terus mempelajari proses naturalisasi Sandy Walsh dan Jordi Amat.

"Sejauh ini, keduanya masih berminat. Namun, kami belum memproses mereka karena mereka belum mengirimkan dokumen," imbuh Hasani.

"Kami tidak memaksa karena ya sudahlah, mereka santai saja. Kami fokus ke Sandy dan Jordi dulu. Sambil kami belajar. Ternyata dari Sandy dan Jordi, kami sudah banyak tahu. Jadi, nanti kalau sudah masuk dokumen Hilgers dan Oratmangoen, kami sudah bisa menyaring dari awal," papar Hasani.

Video Populer

Foto Populer