Sukses


Jadwal Pertandingan BRI Liga 1 2021 / 2022 yang Berpotensi Jadi Penentu Juara : 4 Laga Menyeramkan

Bola.com, Jakarta - Perjalanan panjang BRI Liga 1 2021/2022 bakal paripurna dalam beberapa pekan ke depan. Artinya, siapa yang menjadi jawara akan resmi ada di klasemen akhir ketika usai pertandingan pamungkas.

Namun, klub mana yang bakal berjaya musim ini sudah bisa diketahui jika di tengah perjalanan selisih poin sang pemimpin klasemen tak terkejar lagi. Sampai pekan ke-31, Bali United berada di singgasana dengan koleksi 69 poin.

Persaingan ketat terjadi karena Bali United hanya berjarak tiga angka dari peringkat kedua, Persib Bandung. Tak ayal, perseteruan dua tim raksasa tersebut diprediksi akan berlangsung sampai akhir musim alias pertandingan terakhir.

Tapi, seperti tertulis di atas, persaingan Bali United dan Persib Bandung bisa selesai sebelum pekan ke-34 jika ada satu di antara mereka yang terpeleset. Oleh karena itu, dua pertandingan ke depan masing-masing tim menjadi krusial bagi pasukan Stefano Cugurra Teco dan Robert Alberts.

Jika melihat jadwal, Bali United dan Persib Bandung akan melakoni laga tak enteng. Calon lawan mereka masih memerlukan kemenangan, baik demi gengsi ataupun menyelamatkan diri agar tak terseret ke zona degradasi.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Lebih Dulu

Pada pekan ke-32, Persib Bandung akan bertanding terlebih dulu. Mereka akan bersua lawan berat, Persebaya Surabaya. Duel dua tim klasik ini akan menjadi pewarna sekaligus penentu langkah Bali United.

Satu yang pasti, para fan Persib Bandung akan menyaksikan perjuangan tim kesayangan mereka demi tetap menjaga asa menjadi jawara. Bobotoh layak deg-degan, karena pada pertemuan pertama, Persib Bandung takluk dengan skor telak, 0-3.

Kala itu, sepasang gol dari Taisei Marukawa dan satu gol Bruno Ferreira, memberi kekalahan menyakitkan. Beruntung, peristiwa 8 Desember 2021 tersebut tak menghancurkan mental Persib Bandung. Mereka bangkit, dan kini menjadi penantang utama Bali United dalam perburuan gelar BRI Liga 1 2021/2022.

Selam dua hari dari laga Persebaya Vs Persib Bandung, giliran Bali United yang berjibaku. Mereka akan menghadapi Madura United. Kali ini, Bali United akan bersua tim yang bertanding demi gengsi. Maklum, mereka sudah aman dari zona degradasi, jadi mengalahkan tim calon juara adalah sebuah kebanggaan.

Pada putaran ke-33, giliran Persib Bandung yang akan bersua tim asal Jawa Timur. Yup, Maun Bandung bertemu Persik Kediri pada Rabu (23/3/2022). Persik Kediri sudah aman dari area degradasi, jadi setidaknya mereka akan menghadapi Persib Bandung tanpa beban, dan demi menjaga marwah Kediri saja.

 

3 dari 3 halaman

Jaga Konsistensi

Hal yang juga terjadi pada Bali United, yang gantian bertemu Persebaya Surabaya. Kali ini, Persebaya Surabaya hampir pasti turun ke lapangan demi menegakkan gengsi sebagai tim raksasa di persepakbolaan Indonesia dan Jawa Timur.

Bali United layak berhati-hati, karena pada pertemuan pertama musim ini, mereka dibekap 1-3. Saat itu, tiga gol Persebaya Surabaya lahir via Samsul Arif, Bruno dan Marselino Ferdinan.

Apalagi, Persebaya Surabaya masih ingin mengejar finis di peringkat 3. Para pesaing Bajul Ijo antara lain Bhayangkara FC dan Arema FC, dan dua lawan itu masih punya peluang memetik tiga poin dari musuh-musuh mereka dalam 3 pertandingan sisa.

 

Shin Tae-yong Punya Cara Cerdik Bantai Irak

Video Populer

Foto Populer