VIDEO SEA Games 2021: 3 Hal Menarik dari Latihan Timnas Indonesia U-23 di Vietnam, Cek Aksi Gocek Shin Tae-yong

VIDEO SEA Games 2021: 3 Hal Menarik dari Latihan Timnas Indonesia U-23 di Vietnam, Cek Aksi Gocek Shin Tae-yong

- Timnas Indonesia U-23 kembali menggelar latihan untuk persiapan pertandingan kedua mereka di cabang olahraga sepak bola putra Grup A SEA Games 2021 melawan Timor Leste. Latihan pasukan Shin Tae-yong digelar di GOR di Distrik Tam Nong, di Provinsi Dong Thap, Vietnam, pada Senin (9/5/2022).

Timnas Indonesia U-23 akan melakoni partai kedua babak penyisihan SEA Games 2021 melawan Timor Leste di Viet Tri Stadium, di Kota Phu Tho, Vietnam, pada Selasa (10/5/2022) sore hari WIB. Pasukan Shin Tae-yong harus memenangi laga tersebut bila ingin masih punya peluang untuk lolos ke semifinal. Hal itu karena Tim Garuda menelan kekalahan 0-3 dari tuan rumah pada pertandingan pertamanya.

Namun, salah satu kendala yang ditemui oleh Timnas Indonesia U-23 adalah lapangan yangan digunakan untuk latihan. Lapangan tersebut bisa disebut tidak sesuai standar. Lapangan di GOR distrik Tam Nong itu luasnya tidak sesuai dengan standar lapangan sepak bola pada umumnya.

Lebar Lapangan Huyen Tam Nong terbilang kecil. Jarak dari kotak penalti ke garis keluar lapangan terlalu dekat. Sebelumnya, Asisten pelatih Timnas Indonesia U-23, Nova Arianto, memperkirakan ukuran Lapangan Huyen Tam Nong hanya 80m x 40 meter dan tidak sesuai dari ukuran standar lapangan yang layak. Lapangan sepak bola umumnya memiliki panjang 90-120 meter dan lebar 45-90 meter.

Latihan Timnas Indonesia U-23 jelang laga kedua mereka di Grup A diikuti 17 pemain dari total 20 nama yang didaftarkan ke SEA Games 2021 Vietnam. Terdapat dua pemain dari pasukan Shin Tae-yong, Rachmat Irianto dan Adi Satrio, yang berlatih terpisah dengan rekan-rekannya. Keduanya hanya berlatih ringan plus joging di pinggir lapangan.

Pembaca Bola.com bisa menikmati sajian liputan eksklusif aksi Timnas Indonesia U-23 di SEA Games langsung dari Hanoi, Vietnam dengan mengklik tautan ini.

View this post on Instagram

A post shared by Bola.com (@bolacomid)

Ringkasan

Oleh Ikhwan Yanuar Harun pada 09 May 2022, 20:03 WIB

Video Terkait

Spotlights