Sukses


Tuan Rumah Vietnam Juara Sepak Bola SEA Games 2021: Suporter Pesta, My Dinh Lumpuh

Bola.com, Hanoi - Tuan rumah Vietnam sukses besar. Selain menjadi juara umum SEA Games 2021, Vietnam juga keluar sebagai yang terhebat di cabor sepak bola atau olahraga paling bergengsi.

Bahkan ada anggapan percuma juara umum jika tidak meraih medali emas. Nah Vietnam berhasil mengawinkan keduanya pada SEA Games 2021. 

Vietnam berhasil mengalahkan Thailand 1-0 dalam babak final SEA Games 2021 di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Minggu (22/5/2022) malam waktu setempat.

Vietnam sukses mempertahankan medali emas SEA Games. Sebelumnya, pasukan Park Hang-seo itu juga berlabel yang terkuat pada edisi 2019.

2 dari 5 halaman

Berpusat di My Dinh

My Dinh lumpuh. Suporter berpesta di jalan. Bendera Vietnam di mana-mana. Rakyat Negeri Paman Ho itu sedang merayakan medali emas di cabang olahraga (cabor) sepak bola.

Puluhan ribu suporter tuan rumah tumpah ruah dan turun ke jalan. Mulai dari anak muda, bapak-bapak, ibu-ibu, hingga anak-anak. Pesta rakyat Vietnam berpusat di My Dinh.

Tentunya kemacetan di kota ini pun tidak terelakkan. Bola.com pun harus kesulitan kembali ke penginapan usai meliput langsung jalannya final sepak bola SEA Games 2021. 

3 dari 5 halaman

Hujan Tidak Membuat Bubar Pesta

Bendera bintang kuning di mana-mana. Guyuran hujan tidak membuat mereka bubar. Warga lokal justru kian ramai dan bersemangat.

Suara terompet begitu bising. Sesekali suporter Vietnam juga menyalakan suar. Lagu-lagu dukungan untuk tim berjuluk Golden Stars itu nyaring terdengar.

"Vietnam medali emas SEA Games! Vietnam medali emas SEA Games!" begitu kira-kira teriakan militan Vietnam dalam bahasa mereka.

Bola.com pun  jadi saksi kejayaan Vietnam di SEA Games 2021: menjadi juara umum plus juara sepak bola. 

4 dari 5 halaman

Klasemen Medali

5 dari 5 halaman

Liputan Eksklusif Bola.com

Pembaca Bola.com bisa menikmati sajian liputan eksklusif SEA Games langsung dari Hanoi, Vietnam dengan mengklik tautan ini. 

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Bola.com (@bolacomid)

 

Video Populer

Foto Populer