Sukses


Pesan Netizen ke PSSI soal Kesalahpahaman Booking Tempat Latihan Timnas Indonesia: Jangan Sepelekan Hal Kecil Bos!

Bola.com, Jakarta - PSSI kembali menjadi bahan kritikan netisen setelah ada kesalahpahaman pemesanan tempat latihan untuk Timnas Indonesia di Jakarta, Kamis (26/5/2022).

Kejadiannya saat Timnas Indonesia hendak menggelar sesi latihan di Stadion Madya Gelora Bung Karno Jakarta, Kamis sore WIB. Hal itu urung terlaksana lantaran lapangan yang akan digunakan tidak bisa dipakai.

Sesuai rencana, Elkan Baggott dkk. menggelar latihan perdana dalam rangkaian persiapan menuju uji coba kontra Bangladesh. Semua pemain, staf pelatih, sampai kitman yang telah hadir terpaksa batal melakukan latihan.

“Sedikit memalukan saya rasa alasannya. Kami memang mau melakukan latihan di lapangan setelah latihan beban, tapi tadi ada info kalau lapangan sedang dipakai, belum ter-booking. Jadi kami memutuskan untuk mengganti latihan dengan jogging,” ujar pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong di hotel, Kamis (26/5/2022) petang.

Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi, memberikan klarifikasi. Sebelumnya pada Kamis (26/5/2022), Media Officer PSSI, Bandung Saputra, sudah mengonfirmasi bahwa pihaknya sudah melakukan booking. Hanya ada sedikit miskomunikasi.

Yunus kemudian menambahkan detail mengenai polemik ini. Menurutnya, ada request mendadak dari Shin Tae-yong sehingga Timnas Indonesia tidak bisa menggelar latihan pada waktu yang dimintanya.

"Kami melalui sekretaris Timnas Indonesia sudah melakukan booking lapangan seperti yang di-request oleh pelatih Shin Tae-yong. Namun tiba-tiba beberapa jam sebelum latihan Shin Tae-yong minta diubah mendadak dan dipercepat menjadi pukul 17.00 WIB, namun lapangan masih ada yang memakai jadi tidak bisa kami gunakan. Pihak pengelola stadion Madya memberi info adanya pukul 18.00 hingga 20.00 dan ini sudah diinfokan kepada pelatih Shin Tae-yong," kata Yunus dinukil dari laman PSSI.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 8 halaman

Sekecil Apapun, Harus Dikritik!

3 dari 8 halaman

Tempat Latihan Utamakan!

4 dari 8 halaman

Kapan Punya Training Camp Sendiri?

5 dari 8 halaman

Pelajaran Penting

6 dari 8 halaman

Jangan Sampai Pemain Saweran

7 dari 8 halaman

Kasihan Timnas

8 dari 8 halaman

Ngakak

Timnas Indonesia Masih Punya Peluang ke Olimpiade 2024

Video Populer

Foto Populer