Sukses


Mengintip Peluang Carlos Fortes dan Taisei Marukawa Bisa Bersinar pada Laga Perdana PSIS di Piala Presiden 2022

Bola.com, Solo - PSIS Semarang akan memulai petualangan mereka di Piala Presiden 2022 pada Senin (13/6/2022) sore WIB. Di laga perdana mereka itu, Mahesa Jenar akan berhadapan dengan Persita Tangerang.

Di laga itu PSIS Semarang bakal bisa diperkuat hampir seluruh pemain andalannya. Termasuk dua pemain asing baru, Carlos Fortes dan Taisei Marukawa.

Pelatih anyar PSIS Semarang, Sergio Alexandre memastikan hal itu. Keduanya fit dan siap dimainkan di laga melawan Persita.

"Semua pemain siap, ya termasuk Marukawa," katanya.

Marukawa sempat absen dalam beberapa sesi latihan PSIS Semarang beberapa hari lalu. Pemain asal Jepang itu sempat mengalami cedera minor.

2 dari 4 halaman

Sudah Nyetel

Taisei Marukawa dan Carlos Fortes sama-sama baru merasakan sepak bola Indonesia pada tahun 2021 lalu. Saat itu Marukawa membela Persebaya sementara Fortes membela Arema.

Keduanya saat itu belum sempat merasakan bermain di turnamen pramusim, Piala Presiden. Sebab, di tahun itu ajang Piala Presiden tidak diselenggarakan.

Tahun ini akan jadi debut keduanya di ajang pramusim itu. Tentu menarik menanti debut mereka di ajang tak resmi itu.

Apalagi jika melihat penampilan keduanya yang begitu meyakinkan di klub mereka masing-masing di musim lalu.

3 dari 4 halaman

Debut Sensasional

PSIS Semarang sudah tiga kali menjalani laga uji coba sebelum ikut serta di ajang Piala Presiden 2022. Dalam tiga laga uji coba itu, PSIS menang dua kali dan kalah sekali.

Fortes tampil dalam dua dari tiga pertandingan itu. Sementara Marukawa baru sempat bermain sekali di laga uji coba.

4 dari 4 halaman

Langsung Berkontribusi

Menariknya, Fortes dan Marukawa sama-sama sudah menunjukkan kontribusi nyata. Fortes mencetak tiga gol dari dua laga.

Sementara Marukawa menyumbangkan satu assist untuk gol yang dicetak Carlos Fortes dalam laga uji coba melawan PSM Makassar.

Video Populer

Foto Populer