Sukses


Berkaca dari Piala Presiden 2022, Striker Persib Yakin Persaingan Liga 1 Bakal Ketat

Bola.com, Bandung - Striker Persib Bandung, David da Silva, mengaku persaingan di Liga 1 2022/2023 bakal sangat ketat. Striker asal Brasil tersebut melihat banyak tim yang berkualitas di Piala Presiden 2022.

Kendati demikian, David da Silva tidak gentar menghadapi persaingan di Liga 1 2022/2023, yang rencananya bakal dimulai pada 23 Juli 2022.

"Musim ini akan menjadi liga yang sulit. Saya melihat ada banyak tim berkualitas di Piala Presiden dan saya juga melihat banyak tim yang tangguh," tegas David da Silva di Bandung, Senin (11/7/2022).

"Namun, itu bukan acuan mereka akan menguasai liga karena semua tentu berbeda. Kami tahu itu, karena ada banyak perubahan pemain, banyak pemain cedera," lanjut striker Persib Bandung tersebut.

 

2 dari 5 halaman

Carlos Fortes Jadi Contoh

David Da Silva mengambil contoh striker PSIS Semarang, Carlos Fortes, yang saat ini sebenarnya sedang mengalami cedera.

Kehadiran Fortes jika sudah pulih diyakini akan membuat persaingan di antara striker-striker yang ada di Liga 1 bakal sengit.

"Saya tidak tahu apakah dia bisa bermain atau tidak nanti, tapi saya berharap dia bisa bermain," cetus David da Silva.

 

3 dari 5 halaman

Persib Siap Bersaing

 

David da Silva pun menegaskan bahwa Persib Bandung sudah memiliki rencana untuk bersaing di Liga 1 2022/2023, tapi saat ini banyak pemain yang sedang dibekap cedera.

"Tapi, saya harap kami mampu melalui liga dengan baik karena cukup memiliki kekuatan saat tampil, baik ketika di laga kandang maupun saat bertandang. Kami punya kedalaman skuad yang selalu berusaha meraih tiga poin di setiap pertandingan," tutur Da Silva.

 

4 dari 5 halaman

Masih Dirundung Badai Cedera

 

Persib Bandung saat ini harus kehilangan beberapa pemain andalannya lantaran dibekap cedera, sebut saja Ciro Alves yang mengalami patah pada bahu kirinya hingga harus istirahat selama satu bulan lebih.

Kemudian Victor Igbonefo yang mengalami patah tulang di bagian pipi kirinya hingga harus menjalani operasi setelah mengalami benturan saat mengarungi Piala Presiden 2022.

Igbonefo harus istirahat selama enam bulan. Bahkan sebelumnya, Teja Paku Alam juga mengalami cedera patah tulang di bagian lengan saat menjalani pemanasan untuk gim internal.

Kiper andalan Persib itu cukup lama diistirahatkan guna memulihkan kondisinya setelah naik meja operasi. Namun, perlahan Teja sudah bisa latihan kembali bersama tim meski masih harus terpisah, termasuk Ezra Walian dan I Made Wirawan yang masih berlatih terpisah.

5 dari 5 halaman

Posisi Akhir Persib di BRI Liga 1 2021/2022

Video Populer

Foto Populer