Sukses


Badai Cedera Menerpa Persib: Setelah Febri Hariyadi dan Zalnando, Kini Kiper Maung Bandung Harus Menepi

Bola.com, Bandung - Badai cedera kembali menerpa Persib Bandung. Kini giliran penjaga gawang Maung Bandung, Reky Rahayu, mengalami cedera serius saat timnya berhadapan dengan Persita Tangerang, Rabu (21/12/2022).

Sebelumnya, dua pemain Persib Bandung jadi korban yakni Febri Hariyadi dan Zalnando. Bahkan, Zalnando harus naik meja operasi karena mengalami patah tulang di bagian engkel.

Dokter tim Persib, Rafi Ghani mengatakan Reky Rahayu merasakan nyeri yang cukup hebat di bagian bahu kanan. Sehingga, Reky ditarik keluar dan digantikan I Made Wirawan.

"Dari hasil pemeriksaan setelah melakukan pemeriksaan penunjang XRay dan USG Musculoskeletal tampak memang ada robekan di ligamentum Acromioclaviculare," kata dokter tim Persib Bandung itu kepada wartawan.

2 dari 5 halaman

Istirahat 3 Pekan

Dengan begitu, kiper berusia 29 tahun ini harus menepi untuk pemulihan selama tiga pekan ke depan. Rafi berharap proses pemulihan Reky lebih cepat sehingga bisa kembali bergabung dengan tim.

"Doakan Reky bisa lebih cepat untuk menjalani proses pemulihannya dan nanti sepulangnya dari bubble di Jogja ini bisa observasi terus. Kalau memang memerlukan pemeriksaan penunjang lain akan dilakukan di Bandung," ungkapnya.

Selama diturunkan, Reky memang tampil cukup apik di bawah mistar gawang Persib Bandung. Eks kiper Persebaya Surabaya ini mampu menahan gempuran serangan Persita Tangerang.

 

3 dari 5 halaman

Pemulihan Pemain Lain

Sementara itu, untuk proses pemulihan Zalnando, Febri Hariyadi, dan David Rumakiek berjalan lancar. Kondisi ketiga pemain Persib Bandung itu saat ini berangsur membaik.

"Kalau untuk Zalnando alhamdulillah saat ini langsung melakukan proses pemulihan dengan physio kita di Bandung, saat ini tidak ada keluhan apapun," ucap Rafi.

"Untuk David Rumakiek pun sama, sedang menjalani pemulihan. Febri juga semakin membaik sejak keluhan terakhirnya," lanjutnya.

 

4 dari 5 halaman

Persiapkan Teja Paku Alam

Menghadapi Persikabo 1973 di Stadion Mahanan, Solo, Sabtu (24/12/2022), Persib Bandung kemungkinan kembali memasang Teja Paku Alam. Kiper berusia 28 tahun ini sebelumya absen lantaran menderita demam.

"Untuk kondisinya (Teja Paku Alam) saat ini nyampe pagi tadi alhamdulillah keluhan tidak enak badannya sudah pulih, mudah mudahan sehat terus ke depan,"  ujar dokter tim Persib itu.

5 dari 5 halaman

Persaingan di BRI Liga 1 saat Ini

Video Populer

Foto Populer