Sukses


Jika Shin Tae-yong Out, Yuk Simak 5 Pemain Kesayangannya di Timnas Indonesia

Bola.com, Jakarta - Kegagalan Timnas Indonesia dalam menjuarai Piala AFF 2022 membuat masa depan pelatih Shin Tae-yong dipertanyakan. Padahal, kehadiran Shin Tae-yong telah memberikan banyak dampak buat sepak bola nasional.

Sejak menukangi Timnas Indonesia pada 2019, Shin Tae-yong telah melakukan berbagai gebrakan untuk memajukan sepak bola nasional. Contohnya adalah menggunakan pemain-pemain muda dalam skuad Timnas Garuda.

Mayoritas pemain yang ada di Timnas Indonesia saat ini berada pada usia di bawah 25 tahun. Semua dilakukan Shin Tae-yong untuk melakukan evolusi yang ada dalam skuad Merah Putih.

Lantas, siapa saja pemain kesayangan pelatih Shin Tae-yong di Timnas Indonesia? Berikut ini pemain-pemain kesayangan yang mengacu pada seringnya bermain di Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong.

2 dari 6 halaman

Asnawi Mangkualam

Asnawi Mangkualam merupakan andalan Shin Tae-yong pada sektor kanan pertahanan Timnas Indonesia. Asnawi kerap dipercaya untuk membantu serangan dari sayap kanan.

Asnawi Mangkualam bahkan sering dijadikan kapten oleh pelatih Shin Tae-yong di Timnas Indonesia. Kepercayaan itu dibayar lunas oleh Asnawi dengan penampilan mengesankan.

Asnawi sejauh ini sudah mengemas 27 penampilan untuk Timnas Indonesia. Pemain berusia 23 tahun itu juga sukses mencetak satu gol dan lima assist.

3 dari 6 halaman

Pratama Arhan

Pratama Arhan merupakan andalan Shin Tae-yong pada sektor kiri pertahanan. Meskipun baru berusia 21 tahun, namun Arhan berhasil memberikan penampilan mengesankan saat dipercaya bermain oleh Shin Tae-yong.

Sejauh ini, Arhan sudah mengemas 25 penampilan bersama Timnas Indonesia. Jumlah itu dikumpulkan sejak debut pada 2021.

Shin Tae-yong menyukai permainan Arhan karena tampil disiplin di lini pertahanan. Selain itu, Arhan juga kerap membantu serangan dengan lemparan ke dalam yang sering menjadi assist.

4 dari 6 halaman

Rachmat Irianto

Rachmat Irianto bisa dikatakan sebagai pemain kesayangan Shin Tae-yong karena mengumpulkan banyak penampilan di Timnas Indonesia. Pada era Shin Tae-yong, Irianto menjadi andalan di lini tengah.

Bisa dikatakan Irianto adalah pemain idaman Shin Tae-yong karena multifungsi. Selain bermain sebagai gelandang bertahan, Irianto juga bisa memainkan peran sebagai bek tengah.

Pemain yang akrab disapa Rian ini pun mampu mengemban amanah dengan baik. Rian sejauh ini sudah mengemas 25 penampilan bersama Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong.

5 dari 6 halaman

Ricky Kambuaya

Ricky Kambuaya memulai debut di Timnas Indonesia pada 2021. Pelatih Shin Tae-yong yang memberikan kesempatan itu pada Kambuaya.

Kepercayaan Shin Tae-yong dibayar tuntas oleh Kambuaya dengan penampilan mengesankan. Kambuaya berhasil menjadi andalan di lini tengah Timnas Indonesia.

Sejauh ini, Kambuaya sudah mengemas 22 penampilan bersama Shin Tae-yong di Timnas Indonesia. Pemain berusia 26 tahun itu juga sukses mencetak lima gol.

6 dari 6 halaman

Witan Sulaeman

Witan Sulaeman merupakan pemain andalan Shin Tae-yong pada sektor sayap kanan. Berkat Shin Tae-yong juga Witan mampu menembus skuad senior Timnas Indonesia pada 2021.

Sejauh ini, Witan sudah mengumpulkan 24 penampilan bersama Timnas Indonesia. Witan sering memberikan penampilan mengesankan saat dipercaya bermain.

Witan juga berhasil mencetak tujuh gol untuk Timnas Indonesia. Penampilan mengesankan itulah yang membuat Shin Tae-yong nyaman menggunakan jasa Witan di Timnas Indonesia.

Video Populer

Foto Populer