Sukses


Rekor Kinclong Persib di Tangan Luis Milla: 13 Laga Tak Tersentuh Kekalahan, Jalur Juara BRI Liga 1 Terbuka Lebar

Bola.com, Bandung - Persib Bandung meraih kemenangan 3-1 atas PSIS Semarang dalam laga pekan ke-21 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Jatidiri, Semarang, Selasa (31/1/2023). Kemenangan ini memperpanjang tren positif Maung Bandung di bawah asuhan Luis Milla.

David da Silva menjadi pahlawan Persib Bandung lewat satu gol dan dua assist. Sementara dua gol Maung Bandung lain dicetak oleh Marc Klok dan Ciro Alves.

Kemenangan atas PSIS Semarang ini membuat Persib Bandung kini memimpin klasemen sementara BRI Liga 1 2022/2023 dengan torehan 42 poin dari 20 laga, menggeser Persija Jakarta yang terpaut satu poin di bawahnya.

Kemenangan ini memperpanjang tren positif Persib. Dalam empat laga terakhir, Maung Bandung selalu mengoleksi kemenangan, termasuk mencatatkan tiga clean sheet.

Namun, catatan impresif Persib Bandung tak sebatas empat laga terakhir saja. Maung Bandung memang sangat impresif setelah ditangani oleh Luis Milla sejak pekan kedelapan BRI Liga 1 2022/2023.

2 dari 5 halaman

13 Laga Bersama Persib: 11 Kemenangan, 0 Kekalahan

Luis Milla datang ke Persib Bandung sebagai pengganti Robert Alberts yang gagal membawa Maung Bandung meraih kemenangan dalam tiga pertandingan pertama BRI Liga 1 2022/2023.

Persib sempat ditangani oleh Budiman sebagai caretaker dan membawa Persib meraih dua kemenangan dan dua hasil minor, termasuk ketika menghadapi PSM Makassar, di mana Luis Milla sudah datang tapi belum mendampingi tim.

Setelah ditangani langsung oleh Luis Milla pada pekan kedelapan, Persib Bandung seakan tidak terbendung. RANS Nusantara FC dan Arema FC menjadi dua korban pertama, di mana Persib menang identik 2-1.

Lima kemenangan beruntun menjadi awal positif Luis Milla bersama tim kebanggaan bobotoh itu. Kemenangan 5-2 atas Barito Putera, 3-0 atas Persik Kediri, dan 2-1 atas Persebaya Surabaya membuat asa Persib untuk bersaing di papan atas mulai terbuka

Hingga saat ini, Persib Bandung meraih 13 kemenangan dan 2 hasil imbang di bawah asuhan Luis Milla. Hanya Dewa United dan Persikabo 1973 yang berhasil menahan imbang Maung Bandung.

3 dari 5 halaman

Asa Juara Terbuka

Luis Milla memimpin Persib Bandung dengan pemain-pemain yang sudah ada, termasuk David da Silva dan Ciro Alves yang jadi andalan di lini serang Maung Bandung.

Berkat kepiawaiannya mengelola tim bertabur bintang, di mana ada pemain-pemain berlabel Timnas Indonesia, seperti Marc Klok, Ricky Kambuaya, dan Rachmat Irianto, Maung Bandung benar-benar tampil menjanjikan.

Total 25 gol dan hanya kebobolan 8 kali menjadi catatan Persib di bawah asuhan Luis Milla, memperlihatkan bagaimana produktivitas gol dan ketatnya pertahanan Maung Bandung mulai meningkat signifikan ketimbang awal musim.

Kemenangan atas PSIS Semarang pada pekan ke-21 pun menjadi sebuah titik penting, di mana Persib kini sudah ada di puncak klasemen BRI Liga 1 2022/2023 dan perlu mempertahankan tren positif mereka lebih panjang lagi demi meraih gelar juara.

Masih ada 14 pertandingan yang harus dijalani Persib Bandung hingga akhir musim, termasuk sejumlah tim besar seperti menghadapi Bali United, PSM Makassar, Arema FC, Persija Jakarta, dan Persebaya Surabaya.

Mampukah Luis Milla membawa Persib terus mempertahankan tren positif tersebut hingga akhir musim dan membawa Maung Bandung menjadi juara kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia setelah 9 tahun?

4 dari 5 halaman

Catatan Persib di Bawah Asuhan Luis Milla

  • 04/09/2022 - Persib Bandung vs RANS Nusantara FC 2-1
  • 11/09/2022 - Arema FC vs Persib Bandung 1-2
  • 16/09/2022 - Persib Bandung vs Barito Putera 5-2
  • 07/12/2022 - Persik Kediri vs Persib Bandung 0-3
  • 10/12/2022 - Persib Bandung vs Persebaya Surabaya 2-1
  • 14/12/2022 - Dewa United vs Persib Bandung 1-1
  • 18/12/2022 - Persis Solo vs Persib Bandung 1-2
  • 24/12/2022 - Persikabo 1973 vs Persib Bandung 1-1
  • 11/01/2023 - Persib Bandung vs Persija Jakarta 1-0
  • 20/01/2023 - Madura United vs Persib Bandung 0-1
  • 26/01/2023 - Pesib Bandung vs Borneo FC 1-0
  • 31/01/2023 - PSIS Semarang vs Persib Bandung 1-3
5 dari 5 halaman

Posisi Persib di BRI Liga 1

Video Populer

Foto Populer