Sukses


Persebaya Minta Marselino Ferdinan Jangan Diganggu dengan TC yang Tak Perlu, Biar Fokus di Eropa

Bola.com, Surabaya - Manajemen Persebaya Surabaya yakin Marselino Ferdinan bakal mengharumkan nama Indonesia di pentas Eropa. Ia baru saja mengamankan kepindahan ke klubĀ  kasta kedua Belgia KMSK Deinze pada tenggat transfer musim dingin.

Pemain kelahiran Jakarta ini mendapat kontrak dengan durasi 1,5 tahun plus satu tahun opsi perpanjangan. Ia juga telah memilih nomor punggung 27 yang identik dengan tahun kelahiran Persebaya, 1927.

Manajer Persebaya, Yahya Alkatiri turut bangga dengan pencapaian pemain berusia 18 tahun. Ia yakin, Marselino Ferdinan akan membuktikan kapasitasnya sebagai salah satu bakat terbaik di dunia saat ini.

"Sebenarnya kami berat hati melepasnya, bagaimana pun dia sangat dibutuhkan tim. Namun, kami pada akhirnya sadar harus merelakannya," bukanya.

"Gemblengan Persebaya sejak kompetisi internal sampai tim senior, Insha Allah memberinya cukup bekal menjadi pemain hebat di Benua Biru," imbuh Yahya.

2 dari 5 halaman

PSSI Diminta Tak Merecoki Karier Marselino

Selain itu, Yahya meminta PSSI untuk bersikap bijaksana saat berniat memanggilnya untuk pemusatan latihan (TC). Namanya tercantum untuk menjalani TC jangka panjang sepanjang Februari sebagai persiapan Piala Asia U-20 2023.

Pemanggilan ini sendiri sudah mendapat protes dari pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll lantaran kompetisi BRI Liga 1 2022/23 tengah bergulir. Pria asal Jerman itu menolak menyerahkan sembilan pemainnya di luar agenda FIFA.

"Teruslah lapar Marselino, ini baru awal babak barumu. Fokus. PSSI, mohon jangan terlalu mengganggu Marsel dengan undangan TC jangka panjang yang tidak perlu," pintanya.

3 dari 5 halaman

Pintu Pemain Persebaya ke Eropa

Kepergian Marselino ke Eropa menjadi tonggak baru bagi Persebaya. Ini membuktikan jebolan klub internal Persebaya bisa bersaing di mancanegara.

Yahya berharap pemain asal Tandes, Surabaya itu bukan sosok terakhir yang melanglang buana. Ia yakin Persebaya bisa melahirkan banyak Marselino baru di masa depan.

"Kami yakin Marselino tidak akan numpang lewat di Eropa. Ia akan membuka banyak jalan bagi pemain Surabaya dan Indonesia pada umumnya untuk ke Eropa," ujarnya.

"Jangan cepat pulang ke Persebaya Marsel. Kami mendoakanmu punya karier panjang di Eropa. Setelah Belgia, kejarlah Italia, Inggris, dan kiblat sepak bola lainnya. Selamat berjuang Marsel. Soon, adik-adikmu akan segera menyusul," tegasnya.Ā 

4 dari 5 halaman

Kiprah Marselino Ferdinan

Sebelum teken kontrak dengan KMSK Deinze, Marselino Ferdinan muncul sebagai satu di antara pesepak bola Indonesia yang penuh bakat dan potensi. Di usia yang masih belia, ia berhasil menembus skuad utama Persebaya dan juga Timnas Indonesia level senior.

Bersama skuad Garuda Nusantara, ia ikut dibawa pelatih Shin Tae-yong hingga penampilannya di ajang Piala AFF 2022.

Sementara bersama Persebaya, Marselino sudah menonjol sejak BRI Liga 1 musim lalu. Kemudian berlanjut pada musim ini, ia mencetak tiga gol dan dua assist dari tujuh penampilannya.

5 dari 5 halaman

Tengok Posisi Persebaya di BRI Liga 1 2022/2023

Video Populer

Foto Populer