Sukses


Bali United Vs Dewa United di BRI Liga 1: Ilija Spasojevic Tidak Sabar Bertemu Egy Maulana Vikri

Bola.com, Bali - Kekalahan 0-6 adalah skor yang menyakitkan bagi Dewa United ketika bertemu Bali United di putaran pertama BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Sekarang di Stadion Indomilk Arena dalam lanjutan pekan ke-26 BRI Liga 1 2022/2023 pada Rabu sore (22/02/2023), kedua tim akan bertemu.

Sudah tidak perlu lagi mengingat setengah lusin gol bersarang ke gawang klub yang baru saja berulang tahun kedua tersebut. Target man Bali United Ilija Spasojevic saja enggan untuk mengingatnya kembali.

Padahal dia berhasil menciptakan hattrick saat itu. Bagi Spaso saat ditanya dalam sesi konferensi pers jelang pertandingan pada Selasa sore (21/2/2023), Dewa United di putaran kedua berbeda dengan Dewa United di putaran pertama.

 

2 dari 6 halaman

Dewa United Tim Kuat

“Kami tahu Dewa United adalah tim yang sangat kuat. Apalagi di putaran kedua, ini ada beberapa perubahan. Dari pemain sampai pelatih," kata Spaso. 

"Saya sudah lupakan kemenangan 6-0. Kemenangan itu sudah lama sekali. Sekarang pertandingan berbeda dengan sistem yang berbeda juga." 

"Kami harus respect dengan mereka dan kami butuh 3 poin untuk terus berada di jalur kemenangan,” jelasnya.

 

 

3 dari 6 halaman

Menunggu Duel Spaso-Egy MV

Di awal tahun ini, Spaso begitu senang. Bukan karena terus mencetak gol, tetapi dua rekannya di Timnas Indonesia yang dalam beberapa tahun terakhir berkelana di Eropa, Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman akhirnya bisa kembali merasakan atmosfer sepak bola Indonesia.

Dia begitu yakin kedua pemain ini lebih bersinar di BRI Liga 1 2022/2023 sembari melihat lagi peluang untuk berkarier di luar negeri.

Bagi target man kelahiran Bar, Montenegro ini, kualitas BRI Liga 1 akan meningkat dengan kehadiran kedua pemain. Sekarang Egy dan Spaso punya peluang besar bertemu di lapangan. Bukan sebagai kawan, tetapi sebagai lawan. Spaso tidak sabar untuk menunggu momen ini terjadi.

 

 

4 dari 6 halaman

Egy Buat Dewa United Semakin Bagus

“Tentu saja saya senang bisa melawan Egy. Saya pasti akan memberikan yang terbaik untuk Bali United dan sebaliknya Egy pasti akan memberikan yang terbaik untuk timnya,” bebernya.

Dia menilai kehadiran Egy membuat kekuatan Dewa United semakin bertambah. Dalam 4 pertandingan yang sudah dijalani Egy, dia berhasil mencetak 1 gol dan 2 assist.

"Kehadiran Egy membuat Dewa United dan Liga 1 lebih bagus. Lebih kuat. Dewa United di putaran kedua ini berbeda dan kami harus mengakuinya,” jelasnya.

5 dari 6 halaman

Kekalahan Menyakitkan Masih Diingat Risto Mitrevski

Sementara itu bek tengah Dewa United Risto Mitrevski masih sangat ingat bagaimana Dewa United dihancurkan setengah selusin gol pada putaran pertama BRI Liga 1 2022/2023 oleh Bali United.

Saat itu Kebetulan Risto bermain sejak menit pertama. Dia juga merasakan betul Bagaimana Ilija Spasojevic mencetak hattrick ke gawang Dewa United yang dijaga M. Natshir Mahbuby.

“Jelas saya tidak bisa melupakan kekalahan itu. Masih ada rasa sakit. Saya tidak mengatakan ingin membalas dendam, tapi saya ingin Bagaimana bisa melupakan kekalahan tersebut,” ucapnya.

Dia juga percaya Dewa United bisa menang di kandang sendiri. Kunci utama tentu saja adalah duelnya dengan Spaso. Dia sadar Spaso bukan penyerang biasa.

"Dia pencetak gol terbanyak klub. Di pertandingan terakhir melawan kami, dia cetak hat-trick. Saya harap besok bisa melakukan yang terbaik,” tutupnya.

6 dari 6 halaman

Yuk Lihat Peta Persaingan

Video Populer

Foto Populer