Sukses


BRI Liga 1: Persija Terusir ke Cikarang untuk Lawan PSIS Tengah Pekan Ini, The Jakmania Dilarang Datang

Bola.com, Jakarta - Persija Jakarta terpaksa terusir ke Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi untuk menjamu PSIS Semarang dalam pekan ke-31 BRI Liga 1 2022/2023 pada 16 Maret 2023. Apa penyebabnya?

Persija Jakarta tidak dapat menggunakan Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi yang selama ini menjadi homebase karena dipakai untuk perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-26 Kota Bekasi.

"Alhasil, lokasi untuk menjamu PSIS mau tidak mau digeser ke Stadion Wibawa Mukti," tulis Persija dalam situsnya.

Setelah mengajukan perpindahan kandang ke Stadion Wibawa Mukti, Persija Jakarta tidak mendapatkan izin dari Polres Metro Bekasi untuk menggelar pertandingan dengan penonton.

2 dari 5 halaman

Persija Sangat Membutuhkan The Jakmania

"Kebijakan yang diambil oleh pihak keamanan tersebut sangat disayangkan," tulis Persija Jakarta dalam situsnya.

Keadaan ini menjadi yang pertama kalinya buat Persija Jakarta tidak dapat didukung oleh suporternya, The Jakmania ketika bertindak sebagai tuan rumah dalam format kompetisi normal.

"Persija sangat membutuhkan peran The Jakmania untuk mendongkrak semangat bertanding dalam kondisi saat ini," ungkap Persija.

3 dari 5 halaman

Situasi Terburuk

Persija sedang dalam situasi terburuk di musim ini. Tim berjulukan Macan Kemayoran itu menelan kekalahan tiga kali dalam lima pertandingan terakhir.

Bahkan dalam dua partai belakangan, tim ibu kota selalu takluk masing-masing 1-3 dari Borneo FC Samarinda dan 0-2 dari Persik Kediri.

Perjuangan untuk mengejar PSM Makassar dalam perburuan gelar juara BRI Liga 1 kian tertutup. Sebab, Macan Kemayoran tertinggal 14 poin meski masih menyisakan dua laga tunda.

4 dari 5 halaman

Tanpa Penonton

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Persija Jakarta (@persija)

5 dari 5 halaman

Intip Posisi Persija di Bawah Ini

Video Populer

Foto Populer