Sukses


Jelang Lawan Bali United di BRI Liga 1, Arema FC Tak Ingin Terlena dengan Kemenangan pada Putaran Pertama

Bola.com, Jakarta - Arema FC akan menjamu Bali United dalam pertandingan lanjutan BRI Liga 1 di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, Senin (27/3/2023) malam WIB. Duel kedua tim juga merupakan laga tunda pekan ke-21.

Jika melihat dari putaran pertama, Arema FC berhasil mempermalukan Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, 1-2. Namun hasil tersebut tak membuat pemain tim berjulukan Singo Edan jemawa.

Mereka menyadari situasinya saat ini berbeda. Pelatih Arema, Joko 'Getuk' Susilo tak ingin menjadikan hasil di putaran pertama sebagai tolok ukur.

“Pertemuan pertama Arema FC dan Bali United dalam situasi yang sama. Sekarang, situasi kami berbeda,” tegasnya, Minggu (26/3/2023).

2 dari 5 halaman

Pantang Menengok ke Belakang

Getuk ingin menyampaikan jika tim Arema tak bisa stabil sejak Tragedi Kanjuruhan. Karena mereka jadi tim musafir dan tidak mendapat dukungan langsung dari Aremania.

Sementara penyerang Arema, Dedik Setiawan sepakat dengan apa yang disampaikan sang pelatih. Dia memilih fokus menghadapi pertandingan besok. Sedangkan hasil di putaran pertama sudah jadi bagian dari sejarah.

“Sekarang juga Bali United komposisi pemainnya mengalami perubahan. Di Arema, pelatihnya berubah. Jadi, sekarang kami fokus saja untuk pertandingan besok. Bukan yang sudah berlalu,” jelas striker 28 tahun ini.

3 dari 5 halaman

Faktor Keberuntungan

Jika melihat pertemuan di putaran pertama, Arema menang 2-1 dari Bali United karena sebuah keberuntungan. Arema unggul lebih dulu lewat Abel Camara di menit 22. Tak lama berselang, menit 28 Bali United menyamakan kedudukan lewat Privat Mbarga.

Gol kemenangan Arema lahir di menit 85 lewat gol bunuh diri bek Bali United, Ricky Fajrin. Berawal dari tendangan Ilham Udin Armaiyn, sebenarnya Ricky ingin mengalau bola.

 Tapi justru dia mengarahkan bola ke dalam gawang sendiri. Keberuntungan itu yang memberikan tiga poin untuk Singo Edan.

4 dari 5 halaman

Jadwal Pertandingan

Pekan ke-21 BRI Liga 1 2022/2023

Senin, 27 Maret 2023

  • Arema FC Vs Bali United
  • Stadion PTIK, Jakarta
  • Kick-off: 20.30 WIB
  • Live: Indosiar
  • Live Streaming: Vidio
5 dari 5 halaman

Yuk Lihat Peringkat Arema FC dan Bali United di BRI Liga 1

Video Populer

Foto Populer