Sukses


PSIS Semarang Berencana Gelar Latihan Perdana 22 Mei, Pemain Asing Baru Datang Akhir Bulan

Bola.com, Semarang - PSIS Semarang bakal segera memulai persiapannya untuk menghadapi kompetisi Liga 2 2023/2024. Menurut rencana, agenda latihan perdana akan digelar pada Senin, 22 Mei 2023.

Chief Executive Officer (CEO) PSIS Semarang, Yoyok Sukawi, memastikan bahwa pelatih kepala, Gilbert Agius, sudah akan tiba di Indonesia pada pertengahan Mei ini. Juru taktik asal Malta itu akan menyiapkan rancangan program latihan.

Untuk program latihan tahap awal, Mahesa Jenar bakal memulainya dengan memanggil pemain lokal. Agenda utama dari tahap persiapan ini ialah meningkatkan kebugaran dan menggenjot fisik pemain.

PSIS Semarang rencananya akan mulai menggelar agenda latihan perdana pada tanggal 22 Mei,” kata Yoyok Sukawi, Kamis (11/5/2023).

“Pemain lokal yang masih terikat kontrak dan masuk skema serta pemain baru yang sudah dirilis akan dikumpulkan untuk masuk program latihan fisik,” imbuhnya.

2 dari 4 halaman

Teka-Teki Pemain Asing Baru

Selain itu, PSIS Semarang akan memberikan waktu bagi tiga pemain asing lama. Carlos Fortes, Taisei Marukawa, dan Guilherme Carvalho, diharapkan sudah datang paling lama pada 5 Juni 2023.

Sementara itu, Yoyok mengisyaratkan bahwa pemain asing baru justru datang lebih dini, yakni pada akhir Mei ini. Pasalnya, mereka akan terlebih dahulu menjalani tes medis sebelum resmi meneken kontrak.

“Untuk pemain asing lama, batas maksimum kedatangan mereka ialah tanggal 5 Juni. Sedangkan pemain asing baru akan didatangkan lebih awal sekitar akhir Mei,” ujarnya.

“Hal ini dilakukan untuk mengikuti tes kesehatan dan apabila lolos tes langsung dikontrak dan diikutkan program latihan fisik,” lanjut Ketua Asprov PSSI Jawa Tengah ini.

3 dari 4 halaman

Gelar Persiapan Lebih Dini

Menurut rancangan jadwal yang disusun oleh PSSI, Liga 1 2022/2023 akan mulai diselenggarakan pada 1 Juli 2023. Nantinya, kompetisi kasta tertinggi ini berlangsung selama 11 bulan hingga 31 Mei 2024.

Dengan kata lain, Mahesa Jenar memiliki waktu lebih dari satu bulan untuk mempersiapkan tim. Yoyok Sukawi mengatakan, persiapan ini dilakukan lebih dini agar PSIS bisa tampil lebih matang pada musim depan.

“Kami menggelar persiapan lebih dini untuk menguatkan fisik dan otot pemain agar lebih baik pascamenjalani libur,” kata mantan anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI itu.

4 dari 4 halaman

Amankan Empat Pemain Baru

Sejauh ini, PSIS Semarang telah mengamankan empat pemain baru di bursa transfer. Mereka adalah Rifky Suryawan, Tri Setiawan, Haykal Al-Hafiz, dan Bayu Fiqri.

Selain itu, Mahesa Jenar juga telah melepas total sembilan nama pemainnya di bursa transfer musim ini. Jumlah itu terdiri dari delapan pemain lokal dan satu amunisi asing.

Sembilan nama pemain yang dimaksud ialah Hari Nur Yulianto, Oktafianus Fernando, Ray Redondo, Kartika Vedhayanto, Reza Irfana, Yofandani Damai Pranata, Meru Kimura, Taufik Hidayat, hingga Ryo Fujii.

Video Populer

Foto Populer