Sukses


PNSSI Minta Harga Tiket Timnas Indonesia Vs Argentina Terjangkau: Biar Suporter Penuhi SUGBK

Bola.com, Jakarta - Presidium Nasional Suporter Sepak Bola Indonesia atau PNSSI meminta PSSI untuk tidak menjual tiket Timnas Indonesia kontra Timnas Argentina dengan harga yang mahal.

Timnas Indonesia akan beruji coba dengan Argentina dalam FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, pada 19 Juni 2023.

"PNSSI berharap PSSI agar lebih fleksibel dalam penentuan harga tiket pertandingan Timnas Indonesia versus Argentina," ujar Sekjen PNSSI, Richard Achmad Supriyanto.

"Dalam agenda besar seperti ini banyak supporter ingin menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia, maka dari itu PNSSI sangat berharap bisa bekerja sama dengan penyelenggara," jelas Richard.

2 dari 4 halaman

Dukungan Penuh

Ketika mengumumkan secara resmi uji coba Timnas Indonesia kontra Argentina di SUGBK pada Rabu (24/5/2023), Ketua PSSI, Erick Thohir, tidak menjelaskan secara detail mengenai mekanisme tiket.

"Kerja sama itu untuk memastikan teman-teman suporter bisa memenuhi SUGBK dan tentunya harga tiket bisa terjangkau," ungkap Richard.

"PNSSI menegaskan akan selalu memberikan dukungan penuh setiap Timnas Indonesia berlaga di ajang apapun," tutur mantan Ketua The Jakmania selaku kelompok suporter Persija Jakarta itu.

3 dari 4 halaman

Antusias

Selain itu, PNSSI juga angkat topi dengan perjuangan Ketua PSSI, Erick Thohir, yang mampu membawa Argentina hanya sesaat setelah Timnas Indonesia U-22 meraih medali emas SEA Games 2023.

"Masyarakat Indonesia sangat antusias dengan keberhasilan Timnas Indonesia U-22 mendapatkan gelar juara SEA Games 2023, masih dalam suasana kegembiraan langkah Erick Thohir bergerak cepat dalam menghadapi adenda FIFA Matchday," ujar Richard.

"Kami dari suporter memberikan apresiasi atas kinerja Pak Erick Thohir serta PSSI dalam mendatangkan juara dunia Argentina ke Indonesia," imbuh Richard.

4 dari 4 halaman

Hoaks Harga Tiket

Sementara itu, beredar harga tiket Timnas Indonesia melawan Timnas Argentina mulai dari Rp1,3 juta hingga Rp5,6 juta. PSSI melabelinya sebagai hoaks.

Serba-serbi mengenai partai Timnas Indonesa kontra Argentina termasuk harga tiket, jumlah tiket, hingga tata cara pembelian tiket mulai bertebaran di Grup WhatsApp.

"Hoaks," ujar anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, menanggapi peredaran harga tiket Timnas Indonesia versus Argentina itu.

Video Populer

Foto Populer