Sukses


Jerman Connection, Borussia Monchengladbach Bisa Saja Beruji Coba dengan Persija

Bola.com, Jakarta - Co-Founder Borussia Monchengladbach Academy Indonesia, Saras Desch, membuka kemungkinan untuk mendatangkan klub Bundesliga itu ke Indonesia.

Borussia Monchengladbach baru saja mendirikan akademi sepak bola di Deutsche Schule Jakarta, BSD City, Tangerang Selatan, pada Sabtu (3/6/2023).

Launching Borussia Monchengladbach Academy Indonesia itu juga mengundang Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI), Marciano Norman.

"Tidak menutup kemungkinan mungkin ke depannya kami akan mendatangkan Borussia Monchengladbach atau pemainnnya, untuk beruji coba di Indonesia," ujar Saras Desch.

"Kami sangat tertarik. Kami bisa bekerja sama dengan KONI dan PSSI. Kita bisa membuat turnamen atau uji coba antara Borussia Monchengladbach dengan beberapa klub di Indonesia," jelasnya.

2 dari 4 halaman

Kans Jajal Macan Kemayoran

Sementara itu, Marciano Norman memberikan contoh Borussia Monchengladbach bisa saja beruji coba dengan Persija Jakarta lewat Koneksi Jerman dengan pelatihnya, Thomas Doll.

"Bisa bekerja sama dengan PSSI. Beruji coba dengan beberapa klub Indonesia. Seperti halnya Timnas Indonesia berhadapan dengan Argentina. Ke depan, bisa dengan klub misalnya Persija atau dengan tim lain," imbuh Marciano.

"Betul pelatih Persija dari Jerman. Siapa tahu itu akan lebih cepat prosesnya. Tapi, mungkin saja dengan tim-tim yang lain itu. Tapi, itu nanti akan dibicarakan lebih lanjut oleh Ibu Saras dengan PSSI. Kami memfasilitasi," ucapnya.

3 dari 4 halaman

Agenda Uji Coba Persija

Dalam waktu dekat, Persija Jakarta akan beruji coba dengan klub Thailand, Ratchaburi FC, yang kemungkinan bakal digelar di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, pada 25 Juni 2023.

Di sisi lain, Borussia Monchengladbach baru saja menuntaskan Bundesliga musim 2021/2022. Marcus Thuram dkk. hanya mampu menempati peringkat kesepuluh dengan 43 poin dari 34 partai.

4 dari 4 halaman

Yuk Tengok Posisi Persija di Musim Lalu

Video Populer

Foto Populer