Sukses


Hasil Piala Asia U-23: Bantai Yordania 4-1, Timnas Indonesia Lolos ke 8 Besar, Kontrak Shin Tae-yong Auto Diperpanjang

Bola.com, Doha - Timnas Indonesia U-23 berhasil berpesta gol ke gawang Timnas Yordania U-23. Tim berjulukan Garuda Muda itu juga mengunci tiket ke babak delapan besar Piala Asia U-23 2024 Qatar.

Timnas Indonesia U-23 menghabisi Yordania U-23 4-1 dalam partai terakhir Grup A Piala Asia U-23 di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, pada Senin (22/4/2024) dini hari WIB.

Garuda Muda mendapatkan tendangan penalti pada menit ke-23. Marselino Ferdinan yang maju sebagai algojo mampu mengeksekusinya dengan baik. Sepakannya mengecoh kiper Yordania U-23, Ahmad Al Juaidi.

Wasit Ammar Ashkanani asal Kuwait memberikan sepakan 12 pas kepada Timnas Indonesia U-23 setelah Rafael Struick dilanggar Amer Jamous di kotak terlarang.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Aksi Witan Sulaeman

Pada menit ke-33, Timnas Indonesia U-23 hampir menggandakan keunggulan. Namun, lesakan bebas Witan Sulaeman masih tipis melambung di atas mistar gawang Yordania U-23.

Memang tinggal menunggu waktu bagi Witan Sulaeman mencatatkan namanya di papan skor. Winger asal Bhayangkara FC itu membobol gawang Yordania U-23 pada menit ke-40.

Berawal dari umpan ciamik Rizky Ridho, Witan Sulaeman melepaskan tendangan melengkung ke kiri gawang lawan yang tidak bisa dihalau Ahmad Al Juaidi.

3 dari 5 halaman

Brace Marselino Ferdinan

Kerja sama Marselino Ferdinan dengan Witan Sulaeman berbuah manis. Gelandang berusia 19 tahun itu melakukan chip bola dengan melewati Ahmad Al Juaidi pada menit ke-70.

Yordania U-23 memperkecil ketertinggalan menjadi 1-3 pada menit ke-79. Tendangan Waseem Wasef Alriyalat sebenarnya tidak membahayakan gawang Timnas Indonesia U-23, namun mengenai kaki Justin Hubner sehingga berujung gol bunuh diri.

4 dari 5 halaman

Gol Keempat

Namun, Timnas Indonesia U-23 masih haus gol. Untuk keempat kalinya, Garuda Muda memborbardir gawang Yordania U-23. Lemparan jauh Pratama Arhan menemui kepala Komang Teguh yang menyundul bola ke gawang lawan.

Kemenangan 4-1 atas Yordania U-23 membuat Timnas Indonesia U-23 lolos ke delapan besar Piala Asia U-23 untuk menantang juara Grup B. Garuda Muda keluar sebagai runner-up Grup A.

5 dari 5 halaman

Susunan Pemain

Timnas Yordania U-23 (4-4-2): Ahmad Al Juaidi; Daniel Afaneh, Arafat Al Haj, Faisal Abu Shanab; Mohannad Abu Taha, Aref Al Haj, Amer Jamous, Bashar Al Diabat, Aon Al Maharmeh; Sief Darwish, Baker Kalbouneh

Pelatih: Abdullah Abu Zema

Timnas Indonesia (3-4-2-1): Ernando Ari; Muhammad Ferarri, Rizky Ridho, Justin Hubner; Fajar Fathur Rahman, Ivar Jenner, Nathan Tjoe-A-On, Prataman Arhan; Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman; Rafael Struick

Pelatih: Shin Tae-yong

Video Populer

Foto Populer