Sukses


Piala Asia U-23: Pelatih Irak Pusing karena Pemain Cedera, Saatnya Timnas Indonesia U-23 Ambil Kesempatan!

Bola.com, Doha - Timnas Indonesia U-23 akan berlaga di pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024. Mereka akan bersua dengan Irak U-23 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Kamis (2/5/2024) malam.

Sebelumnya, Timnas Indonesia U-23 menelan pil pahit dalam partai semifinal, Senin (29/4/2024). Mereka harus mengakui keunggulan Uzbekistan U-23 yang bermain sangat mendominasi. Kekalahan itu berakhir 0-2.

Sedangkan Irak juga menelan skor kekalahan yang sama di semifinal lalu, di hari yang sama. Irak ditekuk dengan skor 0-2 oleh Jepang yang juga tampil sangat menguasai permainan di laga tersebut.

Pelatih Irak, Radhi Shenaishil, menyatakan bahwa timnya akan berjuang keras memenangkan perebutan tempat ketiga. Namun, dia juga mengakui bahwa Timnas Indonesia U-23 akan sulit ditaklukkan.

“Sekarang kami harus bekerja dengan para pemain secara fisik. Kami menderita beberapa cedera dan kami harus mengganti pemain,” kata Shenaishil seperti dikutip dari situs resmi AFC.

“Kami tahu tim Indonesia adalah tim yang sangat sulit dan mereka masuk empat besar karena tampil bagus di babak grup, tapi kami berharap bisa bermain melawan Indonesia dan menang,” ucap Shenaishil.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Perjalanan Irak

Irak U-23 memulai Piala Asia U-23 2024 dengan kekalahan 0-2 dari Thailand (16/4/2024). Tapi, mereka kemudian meraih dua kemenangan dengan skor 4-2 kontra Tajikistan (19/4/2024) dan 2-1 melawan Arab Saudi (22/4/2024).

Berkat dua kemenangan itu, Irak lolos ke fase gugur dengan status juara Grup C mengoleksi enam poin. Di perempat final, Irak sukses menang 1-0 atas Vietnam pada 26 April 2024 lalu.

Sayangnya, Irak kalah dalam babak semifinal dengan skor 0-2 melawan Jepang (29/4/2024).

3 dari 4 halaman

Perebutan Tempat Ketiga

Kini, laga perebutan tempat ketiga mulai disiapkan. Pemenang antara Timnas Indonesia U-23 melawan Irak U-23 akan mendapatkan tiket lolos langsung untuk Olimpiade 2024 Paris.

Irak tentu tidak ingin menyianyiakan peluang ini. Sebab, tim yang kalah masih harus menjalani play-off melawan wakil CAF atau federasi Afrika, Guinea, untuk dapat lolos ke Olimpiade.

“Kami datang ke sini untuk Olimpiade, kami tidak pernah menyebutkan bahwa kami akan mencapai final. Kami senang dengan keadaan kami sekarang dan kami masih memiliki kesempatan untuk melupakan pertandingan ini dan maju ke Olimpiade,” tutur Shenaishil.   

4 dari 4 halaman

Catatan Pertemuan

Ini merupakan pertemuan pertama kedua tim di Piala Asia U-23. Rupanya, Timnas Indonesia U-23 pernah berjumpa dengan Irak U-23, tepatnya pada 2006 dalam Asian Games yang digelar di Qatar juga.

Saat itu, kedua tim masuk di Grup B bersama Suriah dan Singapura. Timnas Indonesia U-23 berada di bawah arahan pelatih asal Belanda, Foppe de Haan. Materi pemainnya berisi Ferry Rotinsulu, Tony Sucipto, Jajang Mulyana, hingga Ian Kabes.

Timnas Indonesia U-23 langsung berjumpa dengan Irak U-23 di laga pertama Grup B. Sayangnya, hasilnya berakhir memalukan. Garuda Muda babak belur dengan skor kekalahan 0-6 dalam laga tersebut.

Berikutnya, Timnas Indonesia U-23 kalah 1-4 dari Suriah dan bermain imbang 1-1 melawan Singapura. Garuda Muda terpaksa mengakhiri musim itu dengan status juru kunci Grup B dengan hanya meraih satu poin, serta memasukkan dua gol dan kebobolan 11 gol.

Video Populer

Foto Populer