Sukses


Sedih, Faisal Halim dalam Kondisi Kritis dan Terancam Pensiun Dini karena Disiram Air Keras: Apa Salah Saya?

Bola.com, Kuala Lumpur - Media Malaysia, Harian Metro, mengabarkan bahwa keadaan Faisal Halim makin mengkhawatirkan setelah disiram air keras. Gelandang FC Selangor dan Timnas Malaysia itu disebutkan dalam kondisi kritis.

Faisal Halim sedang dirawat secara intensif di rumah sakit kawasan Shah Alam, Selangor, akibat mendapatkan penyerangan dari orang yang tidak dikenal ketika berada di pusat perbelanjaan di Petaling Jaya pada Minggu (5/5/2024).

Buntut penyiraman air keras itu, baju Faisal Halim meleleh. Tubuh pemain berusia 26 tahun ini juga penuh dengan luka-luka mulai dari wajah, tangan, hingga punggung.

Wakil Presiden Asosiasi Sepak Bola Selangor (FAS), Datuk Seri Sharil Mokhtar, mengungkapkan bahwa Faisal Halim mengalami luka bakar tingkat empat yang menyebabkan tangan kiri susah digerakkan.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Kulit Terbakar dan Mengerang Kesakitan

"Sebagaimana diinformasikan, memang Faisal Halim dalam kondisi kritis dan kini hanya saya dan istri yang boleh menjenguk," ujar Datuk Seri Sharil Mokhtar dinukil dari Harian Metro.

"Jika diikuti sejak awal ketika dia dilarikan ke rumah sakit untuk menerima perawatan pertama, dokter melihat Faisal Halim kemungkinan mengalami luka bakar tingkat dua."

Namun, setelah dipindahkan dari Rumah Sakit Thomson, Petaling Jaya, luka bakar Faisal Halim didiagnosis berada di level empat.

"Saya sedih melihat kondisinya sekarang. Sebab, katanya kulitnya terasa seperti terbakar dan dia mengerang kesakitan," imbuh Datuk Seri Sharil Mokhtar, yang juga anggota Komite Eksekutif (Exco) Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) ini.

3 dari 4 halaman

Rangkaian Operasi

Sementara itu, Presiden Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM), Datuk Hamidin Mohd Amin, telah menjenguk Faisal Halim di rumah sakit dan mengungkapkan percakapannya dengan sang gelandang.

"Saya orang pertama yang bertemu Faisal Halim dan istrinya di UGD. Saya mengobrol dengannya. Dia bilang, 'Apa salah saya, Datuk? Kenapa saya harus seperti ini?' Dia menangis karena kesakitan saat itu," ungkap Datuk Hamidin Mohd Amin dilansir dari media Malaysia lainnya, Sinar Harian.

Media Malaysia yang lain, Stadium Astro, melaporkan bahwa Faisal Halim terancam pensiun dini imbas dari luka bakar. Dia telah menjalani operasi pertama, namun harus melakukan beberapa tindakan bedah lainnya.

4 dari 4 halaman

Cristiano Ronaldo-nya Malaysia

Pada Senin (6/5/2024) sore waktu setempat di Bandar Baru Bangi, Selangor, polisi Malaysia telah menangkap tersangka penyiraman air keras terhadap Faisal Halim dan akan dibawa ke Pengadilan Petaling Jaya untuk mengajukan permohonan penahanan.

Faisal Halim adalah pengoleksi 34 caps, 15 gol, dan tujuh assist untuk Timnas Malaysia. Pemain yang kerap mengikuti selebrasi "Siuuu" Cristiano Ronaldo ini mencetak satu gol ketika bermain imbang 3-3 melawan Timnas Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024.

Sumber: Harian Metro, Sinar Harian, Stadium Astro

Video Populer

Foto Populer