Sukses


Persis Kembali Cuci Gudang, Lima Pemain Resmi Angkat Kaki: Sinyal Perombakan Skuad Musim Depan?

Bola.com, Solo - Persis Solo kembali mengumumkan nama-nama pemain yang tak akan dipertahankan untuk menghadapi musim depan. Yang terbaru, ada lima pemain yang resmi berpisah dengan Laskar Sambernyawa.

Lima nama pemain yang dipastikan angkat kaki dari skuad Persis Solo pada musim depan yakni Alfath Faathier, Gavin Kwan Adsit, Arif Budi, Taufiq Febrianto, hingga Samuel Christianson Simanjuntak.

Ucapan perpisahan ini juga telah disampaikan Laskar Sambernyawa pada Senin (10/6/2024) malam. Persis menyampaikan ucapan terima kasih atas pengabdian kelima para pemainnya itu selama beberapa musim terakhir.

“Lima penggawa Laskar Sambernyawa resmi berpisah dengan tim. Terima kasih atas kerja keras dan dedikasi yang sudah diberikan untuk Laskar Sambernyawa. Semoga para penggawa diberi langkah terbaik demi perjalanan karier selanjutnya,” bunyi pernyataan resmi klub, Senin (10/6/2024).

 

 

 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Sesuai Kebutuhan

Sebelumnya, Persis Solo sudah terlebih dahulu menyampaikan ucapan perpisahan dengan dua pemain, yakni Shulton Fajar dan Jaimerson da Silva Xavier. Artinya, sejauh ini sudah ada tujuh nama yang berpisah.

Manajer Persis Solo, Chairul Basalamah, sempat menyebut bahwa dua nama ini hanyalah awal dari rencana penyusunan skuad musim depan. Masih ada beberapa pemain lagi yang dilepas sesuai kebutuhan

“Sejauh ini memang baru dua pemain. Namun, kami masih ada beberapa lagi yang akan dilepas. Pemain-pemain yang dilepas dan yang akan kami datangkan itu sesuai dengan kebutuhan,” kata Chairul Basalamah.

 

 

 

 

3 dari 4 halaman

Pertimbangan Klub

Keputusan Laskar Sambernyawa dalam mempertahankan dan melepas para pemainnya musim ini didasarkan pada hasil evaluasi. Manajemen dan tim pelatih telah melakukan evaluasi untuk musim 2023/2024.

Selain berbagai aspek yang menjadi pertimbangan, tim statistik turut dilibatkan dalam menyusun evaluasi kinerja pemain sepanjang musim ini.

“Manajemen, staf pelatih, dan tim statistik juga telah membuat laporan selama satu musim. Hasilnya adalah kami melihat dari berbagai aspek, kemudian juga melihat dari sisi statistik supaya fair,” ujarnya.

 

 

 

4 dari 4 halaman

Menunggu Milomir Seslija

Sejauh ini, Persis Solo juga tak kunjung mengumumkan perpanjangan kontrak pelatih kepalanya, Milomir Seslija. Sebelumnya, pelatih yang akrab disapa Milo itu hanya mendapatkan kontrak selama empat bulan.

Setelah masa kerjanya itu berakhir, manajemen berusaha memperpanjang kontrak pelatih asal Bosnia-Herzegovina itu untuk musim depan. Namun, sampai saat ini belum ada titik terang dari negosiasi tersebut.

Video Populer

Foto Populer