Sukses


Jadwal Lengkap Persib Bandung di BRI Liga 1 2024 / 2025

Bola.com, Jakarta - Persib Bandung mengawali BRI Liga 1 2024/2025 dengan sempurna setelah mengalahkan lawannya PSBS Biak 4-1 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jumat (9/8/2024) malam.

Empat gol Maung Bandung diciptakan David da Silva menit 18 dan 85, Ciro Alves menit 76, dan Beckham Putra Nugraha menit 65. Sedang gol PSBS Biak diciptakan Alexsandro dos Santos Ferreira menit 51.

Meski menang telak, pelatih Persib Bojan Hodak mengakui bahwa laga perdana lawan Biak akan menjadi laga yang sulit bagi pasukannya.

“Kedua tim diperkuat pemain yang bagus dan temponya cukup cepat di babak pertama. Secara keseluruhan kami sebenarnya memiliki 3-4 peluang di awal tapi kami gagal mencetak gol,” kata Bojan Hodak usai pertandingan.

Persib hanya bisa mencetak satu gol pada babak pertama, padahal itu seharusnya kata bisa cetak gol lebih banyak. Tim lawan bisa menguasai 15 menit pertama pada babak kedua sedang pasukannya kata Bojan terlalu mundur ke lini pertahanan. 

“Tapi setelah ada pergantian pemain, kami bisa meningkatkan kembali tempo dan bisa mencetak tiga gol tambahan dan kami bisa mengakhiri dengan bagus,” ujar Bojan.

Berikut jadwal lengkap Persib Bandung di BRI Liga 1 musim ini.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Agustus-September

Persib Bandung Vs PSBS Biak

19 Agustus 2024, pukul 19.00 WIB: Dewa United Vs Persib

25 Agustus 2024, pukul 19.00 WIB: Persib Vs Arema

11 September 2024, pukul 15.30 WIB: PSM Vs Persib

15 September 2024, pukul 19.00 WIB: Persib Vs PSIS

23 September 2024, pukul 15.30 WIB: Persib Vs Persija

28 September 2024, pukul 19.00 WIB: Madura United Vs Persib

 

3 dari 3 halaman

Oktober-November

18 Oktober 2024, pukul 15.30 WIB: Persib Vs Persebaya

28 Oktober 2024, pukul 19.00 WIB: Persik Vs Persib

1 November 2024, pukul 19.00 WIB: Persib Vs Semen Padang

22 November 2024, pukul 19.00 WIB: Persib Vs Borneo FC

 

Video Populer

Foto Populer