Bola.com, Jakarta Timnas Indonesia menghadapi Timnas Myanmar pada laga perdana Piala AFF 2024. Bentrok kedua tim berlangsung di Thuwunna Stadium, Yangon, Senin (9/12/2024) malam WIB.
Tim berjulukan Garuda itu berkekuatan 24 pemain di Piala AFF tahun ini. Turnamen yang kini bernama ASEAN Championship 2024 itu berlangsung pada 8 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025.
Baca Juga
3 Pemain yang KInerjanya Oke saat Timnas Indonesia U-20 Melawan Yordania: Bukti Konsistensi
Salam Perpisahan Mengharukan Shin Tae-yong dan 8 Asisten Jelang Kepulangan ke Korea Besok: Doakan Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Alex Pastoor Membayangkan jika Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026: Suasananya Akan Benar-Benar Pecah!
Advertisement
Skuad Garuda tergabung di Grup B Piala AFF 2024. Selain Myanmar, Timnas Indonesia juga bersaing melawan Timnas Vietnam, Timnas Filipina, Timnas Myanmar, dan Timnas Laos.
Tim Merah-Putih didominasi pemain muda di bawah usia 22 tahun. Beberapa dari mereka merupakan anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20. Siapa saja? Berikut Bola.com menyajikan lima di antaranya.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Hokky Caraka
Nama Hokky Caraka sudah dikenal luas sejak membela Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2022. Dia merupakan striker andalan Shin Tae-yong dalam turnamen tersebut.
Salah satu laga yang tak terlupakan yakni ketika Hokky Caraka mencetak empat dari tujuh gol yang bersarang ke gawang Brunei Darussalam (4/7/2022). Pemain berusia 20 tahun tersebut juga tampil gemilang di Kualifikasi Piala Asia U-20 2022.
Di usianya yang tergolong muda, Hokky sering dipanggil Timnas di berbagai kelompok usia. Dia menjadi pilar penting skuad Garuda di Piala Asia U-20 2023. Bersama Timnas Indonesia U-20, Hokky sudah membukukan lima gol dari 12 penampilan.
Sementara di Timnas senior Hokky mencatat enam caps dan mengepak dua gol. Menarik ditunggu magis pemain yang satu ini dalam membantu Garuda merealisasikan target di Piala AFF 2024.
Â
Advertisement
Ronaldo Kwateh
Ronaldo Kwateh akhirnya dipanggil kembali ke Timnas Indonesia. Penyerang berusia 20 tahun itu sempat menghilang lama dari lapangan hijau akibat cedera yang dialami saat membela Timnas U-22 pada awal tahun lalu.
Akibat cedera itu, Ronaldo Kwateh harus mengubur mimpi memperkuat Garuda di SEA Games 2023. Juga gagal masuk ke dalam skuad Timnas Indonesia U-24 untuk Asian Games 2022 di Hangzhou yang digelar pada September 2023.
Ronaldo Kwateh kini membela Muangthong United di Thai League 1. Kondisi pemain kelahiran Yogyakarta itu sudah sepenuhnya pulih dan siap membantu Timnas Indonesia berjaya di Piala AFF 2024.
Pada Piala Asia U-20 2023, Ronaldo Kwateh jadi salah satu pemain andalan di lini depan skuad Garuda. Dia selalu dimainkan Shin Tae-yong pada fase grup, masing-masing ketika melawan Irak U-20 (0-2), Suriah U-20 (1-0), dan Uzbekistan U-20 (0-0).
Â
Robi Darwis
Berikutnya Robi Darwis. Gelandang Persib Bandung itu jadi pilihan utama Shin Tae-yong di Timnas U-20. Pemain berusia 21 tahun itu memperlihatkan performa apik ketika Garuda Muda berjuang di babak kualifikasi hingga Piala Asia U-20 2023.
Pada Piala Asia U-20 2023, Robi Darwis mencatat dua penampilan. Dia bermain penuh saat Timnas Indonesia U-20 bersua Suriah U-20 dan Uzbekistan U-20. Sayang, langkah Garuda Muda terhenti di fase grup karena hanya finish di peringkat ketiga.
Sebagai gelandang bertahan, Robi Darwis mampu menjalankan perannya dengan sangat baik. Kehadiran pemain kelahiran Cianjur, Jawa Barat itu tentu akan menambah kekuatan Timnas Indonesia pada Piala AFF edisi kali ini.
Â
Advertisement
Dony Tri Pamungkas
Dony Tri Pamungkas merupakan salah satu pemain kunci Timnas Indonesia U-20 pada Piala Asia U-20 2023. Bek berusia 19 tahun itu memiliki kemampuan di atas rata-rata untuk pemain seusianya.
Tidak hanya solid dalam bertahan, Dony Tri Pamungkas juga piawai membantu serangan lewat tusukan-tusukannya yang begitu agresif. Tenaga pemain milik Persija Jakarta itu akan sangat dibutuhkan pada Piala AFF 2024.
Transfermarkt mencatat, Dony Tri Pamungkas telah bermain 24 laga untuk Timnas U-20, tujuh kali untuk Timnas U-19, dan sekali untuk Timnas U-23. Juga sempat masuk tim senior Indonesia pada 2023, namun belum diberikan kesempatan tampil.
Muhammad Ferarri
Nama selanjutnya yang diboyong Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia U-20 adalah Muhammad Ferarri. Pada Piala Asia U-20 2023, bek berusia 21 tahun itu dipercaya sebagai kapten di dua laga awal yang dilakoni Garuda Muda.
Selain menjadi andalan di bawah kepelatihan Indra Sjafri, Ferarri sudah sering dibawa Shin Tae-yong saat menangani skuad Garuda. Dia pernah terlibat dalam sejumlah ajang: Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Piala Asia U-20 2023 hingga SEA Games 2023.
Ferarri termasuk pemain berpengalaman di skuad Piala AFF 2024. Dibandingkan nama-nama lain seumurannya, sosok kelahiran 21 Juni 2003 itu sudah merasakan tampil bersama tim senior.
Bek berpostur 179 cm itu melakoni debutnya di Timnas Indonesia senior pada 27 September 2022. Tepatnya, saat Garuda bersua Curacao pada laga persahabatan di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat.
Advertisement