Sukses


Indra Sjafri Persilakan Patrick Kluivert Promosikan Pemain U-20 ke Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Maret 2025

Pelatih timnas U-20, Indra Sjafri, mempersilakan nakhoda Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, untuk mempromosikan pemainnya ke lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada Maret 2025.

Bola.com, Jakarta - Pelatih timnas U-20, Indra Sjafri, mempersilakan nakhoda Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, untuk mempromosikan pemainnya ke lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada Maret 2025.

Indra Sjafri sedang memimpin pemusatan latihan timnas U-20 di Jakarta sejak 5 Januari 2025 dan untuk turnamen mini di Sidoarjo pada akhir bulan ini demi persiapan Piala Asia U-20 2025.

Indra Sjafri sudah bertemu dengan Kluivert ketika arsitek asal Belanda itu mengunjungi latihan timnas U-20 bersama asistennya, Denny Landzaat, di Stadion Madya, Jakarta Pusat, pada 13 Januari 2025.

"Saya pikir itu tentu faktor kualitas. Kalau kualitasnya mumpuni dan menurut coach Kluivert nanti oke, tidak tertutup kemungkinan," ujar Indra Sjafri.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Dukung Patrick Kluivert

"Makanya kemarin, saya sepakat sekali, pelatih antara Timnas Indonesia, U-23, dan U-20 harus satu garis, mesti satu visi. Kami juga bicara formasi dan game plan. Kami bicara apa yang bisa dicoba," ungkap Indra Sjafri.

"Mungkin nanti sambil berjalan, saya pikir ini awal yang baik untuk saya bisa banyak berdiskusi. Kalau berdiskusi kan haris saling memberikan masukan."

"Bagaimana pun kan coach Kluivert baru di Indonesia, dan saya bilang ke dia juga, saya atas izin Allah SWT sudah 14 tahun memegang timnas dari U-16 sampai U-24. Saya akan dukung 100 persen apa pun yang dibutuhkannya terkait informasi sepak bola Indonesia," ucap Indra Sjafri.

3 dari 3 halaman

4 Pemain U-20 Sudah Naik Kasta ke Timnas Indonesia

Pada November-Desember 2024, empat pemain timnas U-20 sebenarnya telah naik kasta ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024. Keempatnya adalah Dony Tri Pamungkas, Kadek Arel Priyatna, Arkhan Kaka, dan Daffa Fasya.

Dony Tri dan Kadek Arel menunjukkan performa lumayan ketika membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, dan berpeluang dipertahankan buat putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Timnas Indonesia akan menantang tuan rumah Timnas Australia pada 20 Maret 2025 dan meladeni perlawanan Timnas Bahrain pada lima hari berselang di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer