Bola.com, Jakarta - Gelandang Feyenoord, Delano van der Heijden, disebutkan tertarik untuk membela Timnas Indonesia. Pemain berusia 20 tahun itu juga dikatakan menunggu dikontak oleh PSSI.
Keinginan Delano untuk memperkuat Timnas Indonesia diungkapkan oleh Yussa Nugraha dalam perbincangannya bersama anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, yang tayang di YouTube.
Baca Juga
Advertisement
Delano, yang berposisi sebagai attacking midfielder, masih bermain untuk Feyenoord U-21 di Liga Belanda U-21. Dia juga pernah tampil dengan Timnas Belanda U-18 pada 2021 dan U-16 pada 2019.
"Saya bertemu Deliano, gelandang Feyenoord di tim U-21. Tapi dia sangat bagus. Posisinya adalah gelandang serang," ujar Yussa kepada Arya.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Dianggap Pemain Potensial
"Timnas Indonesia masih membutuhkan gelandang dan penyerang. Delano adalah pemain potensial. Hanya saja kemarin, saya bertemu sebentar," ucap Yussa.
Yussa sempat berkunjung ke Belanda pada Desember 2024 hingga Januari 2025. Selain bertemu Delano, ia juga bertatap muka dengan Jens Raven dan Mauro Zijlstra.
"Dia mau ke fisioterapis karena baru pulih dari cedera lutut. Saat saya tanya apakah dia mau ke Timnas Indonesia atau tidak, dia bilang mau," ungkap Yussa.
"Dia tertarik dan tinggal menunggu dikontak PSSI. Menurut saya, kalau bisa bergabung, bagus. Posisinya nomor sepuluh. Dia pure gelandang serang," imbuh Yussa.
Advertisement
Darah Maluku
Delano diklaim mempunyai darah Indonesia dari kakek dan nenek pihak ibu yang lahir di Maluku.
Delano adalah produk Akademi Feyenoord. Namun, ia belum menembus tim utama. Transfermarkt mencatat bahwa ia baru bermain untuk tim U-18, U-19, dan U-21.
Tetapi, sebagai pemain junior, catatannya cukup gemilang. Bersama tiga tim level usia Feyenoord itu, Delano membukukan 23 gol dan 18 assist dalam 61 penampilan.