Sukses


Setelah Komisi XIII, Komisi X DPR RI pun Setujui Naturalisasi Ole Romeny, Tim Geypens, dan Dion Markx

Ole Romeny, Dion Markx, dan Tim Geypens akan segera menjalani proses sumpah untuk menjadi WNI.

Bola.com, Jakarta - Komisi X DPR RI menyetujui permohonan naturalisasi tiga pemain keturunan Belanda, Ole Romeny, Dion Markx, dan Tim Geypens dalam rapat kerja bersama Menpora RI dan PSSI di Jakarta, Senin (3/2/2025) sore WIB.

Keputusan Komisi X DPR RI itu sejalan dengan apa yang dilakukan oleh Komisi XIII. Mereka sebelumnya juga sudah setuju dengan proses naturalisasi Ole Romeny, Dion Markx, dan Tim Geypens.

Pimpinan Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifudian, menyatakan pihaknya setuju dengan pengajuan kewarganegaraan Indonesia terhadap tiga pemain tersebut.

""Komisi X memutuskan menyetujui rekomendasi pemberian kewarganegaraan RI atas nama Tim Henri Viktor Geypens, Dion Wilhelmus Eddy Markx, dan Ole Lenhard Ter Hard Romeny,," ujar Hetifah di akhir rapat.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Bagian Upaya Strategis

Hetifah Sjaifudian mengungkapkan harapan Komisi X DPR RI kepada Ole Romeny, Tim Geypens, dan Dion Markx. Ketiganya tentu diharapkan bisa menjadi tambahan kekuatan di Timnas Indonesia. 

Selain itu, tiga pemain itu juga turut serta menjadi bagian dari upaya strategis dalam membangun dan mengembangkan ekosistem persepakbolaan nasional.

"Harus menjadi bagian dari upaya strategis dalam membangun dan mengembangkan ekosistem persepakbolaan nasional, tidak hanya untuk meningkatkan kualitas timnas, tetapi juga mendorong pembinaan pemain lokal demi kemajuan sepak bola secara keseluruhan," ujarnya.

3 dari 3 halaman

Nasionalisme

Lebih lanjut, Hetifah Sjaifudian juga berharap nasionalisme bangsa Indonesia terhadap negaranya akan terus bertambah di masa depan. Peran Ole Romeny, Tim Geypens, dan Dion Marx diharapkan terlihat dalam upaya itu.

"Harus dapat menjadi sarana untuk menumbuhkan nasionalisme, memperkuat rasa persatuan, dan menjadi inspirasi bagi generasi muda. Sehingga tidak hanya berkontribusi terhadap prestasi olahraga, tetapi juga memperkukuh persatuan dan kebanggaan sebagai bangsa," tandas politisi berusia 60 tahun itu.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer