Sukses


3 Pemain Grup C Piala Asia U-20 2025 yang Bisa Membawa Malapetaka untuk Timnas Indonesia U-20: Harus Hati-hati!

Timnas Indonesia U-20 akan memulai petualangan di Piala Asia U-20 2025 dengan melawan Iran, Kamis (13/2/2025).

Bola.com, Shenzhen - Piala Asia U-20 2025 sudah bergulir. Timnas Indonesia U-20 akan menjalani laga perdana di ajang itu dengan menghadapi Iran di Shenzhen Youth Football Training Base Centre Stadium, Kamis (13/2/2025) petang WIB.

Timnas Indonesia U-20 sudah sangat siap menjalani Piala Asia U-20 2025. Tim asuhan Indra Sjafri sudah melakukan persiapan dalam waktu yang cukup lama. 

Selain menjalani pemusatan latihan, Timnas Indonesia U-20 juga telah menjalani sebuah turnamen pemanasan yang digelar di Sidoarjo, Jawa Timur beebrapa waktu lalu.

Selain bersaing dengan Iran, Timnas Indonesia U-20 juga harus menghadapi tantangan dari Uzbekistan dan Yaman di persaingan Grup C Piala Asia U-20 2025.

Bola.com menyoroti tiga pemain di Grup C Piala Asia U-20 2025 yang bisa menjadi malapekata untuk Timnas Indonesia U-20. Siapa saja mereka? 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Esmaeil Gholizadeh (Iran)

Esmaeil Gholizadeh adalah pemain paling berpengalaman di skuad Timnas Iran U-20. Pemain satu ini bahkan mampu mencetak dua gol saat tampil di Piala Dunia U-17 2023 Indonesia. 

Esmaeil Gholizadeh adalah tipikal gelandang serang kreatif dan tajam. Pemain berusia 18 tahun ini kerap menjadi solusi kebuntuan timnya. 

Perjalanan Iran menuju Piala Asia U-20 2025 juga tak lepas dari peran Esmaeil Gholizadeh yang mampu mencetak tiga gol di sepanjang babak kualifikasi. 

3 dari 4 halaman

Saidumarkhon Saidnurullayev (Uzbekistan)

Sepak bola Uzbekistan belakangan ini sangat menarik perhatian. Mereka sukses menghasilkan talenta muda yang mampu bersaing di liga top Eropa. 

Saidumarkhon Saidnurullayev adalah harapan baru di Timnas Uzbekistan U-20 yang akan sangat diandalkan di Piala Asia U-20 2025. 

Saidumarkhon Saidnurullayev adalah gelandang yang sangat tajam. Pemain satu ini mampu mencetak empat gol di sepanjang kualifikasi menuju Piala Asia U-20 2025. 

4 dari 4 halaman

Abdulrahman Abdulnabi (Yaman)

Abdulrahman Abdulnabi memiliki latar belakang menarik. Di usianya yang masih 16 tahun, ia menjadi salah satu pemain termuda yang berlaga di Piala Asia U-20 2025. 

Abdulrahman Abdulnabi adalah winger yang dibekali dengan kecepatan dan skill tinggi. Pemain satu ini juga bisa diandalkan untuk mencetak gol.

Menariknya di Timnas Indonesia U-20 juga ada pemain yang masih berusia 16 tahun. Pemain yang dimaksud adalah Evandra Florasta. 

Video Populer

Foto Populer