Sukses


Gerrard Tulis Surat Terbuka untuk Liverpudlian

Bola.com, Liverpool - Steven Gerrard telah memutuskan untuk angkat kaki dari Liverpool. Sebagai kata perpisahan, Gerrard menuliskan surat terbuka untuk pendukung The Reds.

Setelah 17 tahun berkarier bersama Liverpool, Gerrard akhirnya bakal meninggalkan Stadion Anfield di akhir musim ini. Mantan kapten timnas Inggris tersebut akan melanjutkan kariernya bersama klub MLS, LA Galaxy di musim depan.

Selama 17 musim membela skuat Si Merah, Stevie-G berhasil mencetak 186 gol dari 708 pertandingan di seluruh ajang kompetisi. Bukan hanya itu, dia juga berhasil membawa Liverpool meraih 10 titel juara, termasuk dua Piala FA dan satu gelar juara Liga Champions.

Harus meninggalkan Liverpool di akhir musim ini, Steven Gerrard mengaku sedih. Dia pun menuliskan surat terbuka untuk Liverpudlian seperti dilansir situs resmi Liverpool.

Untuk semua fans,

Mengucapkan selamat tinggal tidaklah mudah.

Liverpool FC selama ini menjadi bagian besar dalam kehidupan saya sejak usia delapan dan saya tahu akan merindukannya.

Sebuah momen emosional bagi saya dan keluarga di pertandingan terakhir di Anfield dan saya ingin mengucapkan terima kasih pada semua. Penuh kerendahan hati dan akan saya ingat seumur hidup.

Sebuah kehormatan besar bagi saya mewakili Liverpool dalam waktu lama.

Saat kecil menendang bola di Ironside di Huyton, semua yang saya inginkan adalah memperkuat Liverpool. Ketika itu saya bermimpi mengenakan kostum tim.

Tidak pernah terbayangkan saya akan bermain di 710 pertandingan tim utama selama 17 tahun yang begitu saya banggakan.

Saya menikmati setiap menit bermain untuk suporter terbaik di dunia.

Ini adalah petualangan hebat dengan sejumlah momen menyenangkan dan mengecewakan tetapi sepanjang itu pula kalian selalu memberikan dukungna fantastis. Saya tidak akan melupakannya.

Kegembiraan yang diraih terasa lebih indah karena didapat bersama klub kesayangan. Kami sudah melewati sejumlah momen indah bersama.

Tentu saja puncak karir saya tercipta di Istanbul 10 tahun lalu. Malam terindah dalam hidup. Ketika mengangkat Piala Eropa tidak ada orang yang lebih bangga kecuali saya di dunia ini.

Bisa menyuguhkan trofi tersebut kepada kalian sangat berarti bagi saya. Suporter ambil peranan besar menginspirasi kebangkitan tim melawan AC Milan. Saya tidak akan lupa bagaimana suporter membantu kami menegakkan kepala setelah mimpi buruk di babak pertama.

Semua orang selalu bertanya tentang beban tampil bagus untuk Liverpool namun saya tidak pernah menganggapnya seperti itu. Ada tanggung jawab besar di pundak tetapi saya selalu senang dan gembira menghadapinya.

Menjadi kapten klub dalam waktu lama sebuah kehormatan. Saya selalu memberikan yang terbaik dan memimpin tim dengan contoh.

Saya beruntung pernah bermain dengan sejumlah pemain istimewa dan manajer yang selalu membantu meningkatkan dan mengembangkan kemampuan. Saya bangga dengan apa yang telah saya berikan - pengorbanan, dedikasi dan loyalitas.

Tetapi di atas itu semua, saya merasa sangat beruntung punya pengalaman bermain di hadapan fans dalam waktu lama.

Liverpool adalah rumah saya. Saya cinta kota ini. Tetapi saya percaya sekarang waktu tepat untuk membuka babak baru dan pergi ke Amerika.

Saya ingin bermain setiap pekan meski berada di ujung karir dan saya sangat menantikan tantangan baru bersama Los Angeles Galaxy di MLS.

Saya akan pergi untuk beberapa tahun ke depan namun ini bukan akhir cerita bersama Liverpool FC. Saya selalu menjadi suporter klub sepanjang hidup, tidak akan berubah.

Saya berharap suatu saat nanti punya kesempatan kembali dan bekerja lagi untuk klub. Saya merasa masih bisa memberi kontribusi dengan peran berbeda di masa depan.

Tetapi hari ini waktunya mengenang semua dan mengucapkan terima kasih pada fans atas dukungan luar biasa yang diberikan pada saya selama dua dekade terakhir. Kalian telah membantu saya mewujudkan mimpi dan memberikan kenangan indah yang tidak akan bisa digantikan dengan apapun.

Terima kasih,

Steven Gerrard

Baca Juga:

Henderson Minta Liverpudlian Lupakan Gerrard

Zidane: Steven Gerrard Sangat Mirip dengan Saya

Koke Ingin Seperti Steven Gerrard

 

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Steven Gerrard adalah eks pemain sepak bola yang pernah membela beberapa klub. Kini, ia menjadi seorang pelatih di Aston Villa
    Steven Gerrard adalah eks pemain sepak bola yang pernah membela beberapa klub. Kini, ia menjadi seorang pelatih di Aston Villa
    Steven Gerrard adalah eks pemain sepak bola yang pernah membela beberapa klub. Kini, ia menjadi seorang pelatih di Aston Villa

    Steven Gerrard

Video Populer

Foto Populer