Manchester City Tawar Pogba Rp 1,4 Triliun

Nama pemain Juventus, Paul Pogba terus menjadi incaran klub-klub top Eropa.

Bola.com, Manchester - Nama pemain Juventus, Paul Pogba terus menjadi incaran klub-klub top Eropa. Kali ini Manchester City sudah siap mengajukan tawaran fantastis ke Juve.

Seperti dimuat dalam laman Mirror, The Citizens sudah mengajukan tawaran senilai 71 juta poundsterling atau Rp 1,4 triliun -- sesuai dengan banderol yang dipasang Juve kepada Pogba.

Tawaran City ini tentunya mengalahkan nilai yang diajukan Barcelona. The Catalan sebelumnya telah memberi penawaran sebesar Rp 1,1 triliun.

Kendati demikian, Si Nyoya Tua masih belum memberikan respon apapun terkait tawaran tersebut. Namun andai Pogba jadi berlabuh di Etihad Stadium musim depan, rekor transfer termahal di Premier League bakal terpecahkan.

Sejauh ini rekor termahal di Inggris masih dipegang oleh Angel di Maria. Mantan pemain Real Madrid itu diboyong Manchester United dengan harga Rp 1,1 triliun.

City memang sangat ingin mendatangkan Pogba. Bahkan tersiar kabar, klub asuhan Manuel Pellegrini itu bersedia menggaji Pogba sebesar 240 ribu poundsterling atau Rp 4,9 miliar per pekan.

Baca juga:

["Kondogbia Sama dengan Pogba"](2260558 ""Kondogbia Sama dengan Pogba"")

Capres Barcelona Janjikan Boyong Pogba Bila Terpilih

Allegri Memelas Pogba Bertahan di Juve

Lihat Selengkapnya

Video Populer

Foto Populer