Sukses


Fabian Delph Ogah Berseragam Manchester City

Bola.com, Birmingham - Keinginan Manchester City mendapatkan servis Fabian Delph akhirnya pupus. Pasalnya, gelandang Aston Villa tersebut enggan berseragam The Citizens dan memilih bertahan di Aston Villa.

Dalam beberapa hari terakhir, City memang gencar memburu tanda tangan Delph. Man City butuh tenaga pemain 25 tahun tersebut untuk memperkuat lini tengah. Apalagi, mereka juga kehilangan James Milner, Scott Sinclair, serta Frank Lampard.

Demi bisa mendaratkan Fabian Delph ke Emirates Stadium, manajemen Manchester City telah menyiapkan dana hingga 8 juta poundsterling atau setara dengan Rp 165 miliar. Tak hanya itu, Delph juga bakal mendapat jaminan menghuni skuat inti The Citizens.

Sayangnya, keinginan Man City hanya bertepuk sebelah tangan. Sebab, penggawa timnas Inggris tersebut sama sekali tak berniat pergi dari Aston Villa.

"Saya sadar ada spekulasi media tentang masa depan saya dalam 24 jam terakhir dan saya ingin meluruskannya. Saya tidak akan pergi dari Aston Villa," ujar Delph seperti dilansir Daily Star.

"Saya akan tetap bertahan di klub ini dan saya tidak sabar untuk mengawali musim depan dan menjabat sebagai kapten Aston Villa," paparnya.

Musim lalu, Fabian Delph adalah roh permainan The Villa. Dari 28 pertandingan di seluruh ajang kompetisi, Delph berhasil menjaringkan dua gol plus dua assist.

Baca Juga: 

Bagaimana Prediksi Premier League 2015 - 2016 versi Yaya Toure?

Manchester City Resmi Boyong Striker Muda asal Turki

Manchester City Tawar Pogba Rp 1,4 Triliun

Persaingan Juara Liga Inggris

Video Populer

Foto Populer