Sukses


Bungkam Chelsea, Manchester City Kuasai Klasemen

Bola.com, Manchester - Manchester City kembali memetik poin penuh di laga Premier League musim ini. Menghadapi Chelsea, di pekan kedua, The Citizens menang tiga gol tanpa balas.

Ketiga gol City disarangkan Sergio Aguero menit ke-31, Vincent Kompany menit ke-79, dan Fernandinho pada menit ke-85.

Berkat kemenangan ini, Man City berhak memuncaki klasemen sementara Premier league dengan nilai enam hasil dari dua pertandingan. Sedangkan Chelsea, terdampar di urutan 16 dengan mengoleksi satu angka.

Bermain di kandang sendiri, Stadion Etihad, Minggu (16/8/2015) malam WIB, Man City langsung tancap gas. Laga baru berjalan satu menit, Sergio Aguero memperoleh peluang emas untuk mencetak gol. Sayang, sepakan kaki kanan Aguero dapat dihentikan Asmir Begovic.

Aguero benar-benar menjadi momok buat barisan belakang The Citizens. Penyerang timnas Argentina itu kembali mendapatkan kesempatan mencetak gol pada menit ke-16 dan 17. Tapi, penampilan gemilang Begovic di bawah mistar gawang lagi-lagi menggagalkan usaha Aguero mencatatkan namanya di papan skor.

Gool..!! Aguero akhirnya berhasil meruntuhkan ketangguhan Begovic pada menit ke-31. Memainkan umpan satu-dua dengan Yaya Toure, Aguero merangsek masuk ke dalam kotak penalti. Meski mendapatkan pengawalan empat pemain Chelsea, Sergio Aguero sukses menceploskan bola ke dalam gawang dengan sepakan kaki kiri.

Lima menit jelang turun minum, Chelsea coba meningkatkan tempo serangan. Namun, usaha penggawa The Blues mencetak gol salah satunya lewat aksi Cesc Fabregas pada menit ke-42 belum menemui sasaran.

Hingga jeda, skor 1-0 untuk kemenangan Manchester City tetap bertahan.

Masuk paruh kedua, Chelsea coba mengambil inisatif serangan. Pada menit ke-50, Ramires berhasil menceploskan bola ke dalam gawang Man City usai memanfaatkan umpan terobosan Eden Hazard. Namun, gol Ramires dianulir wasit karena dia berada dalam posisi offside.

The Blues mendapat kesempatan bagus mencetak gol pada menit ke-70. Akan tetapi, tendangan kaki kanan Eden Hazard dari dalam kotak penalti dapat dihentikan Joe Hart.

Pada menit ke-79, Vincent Kompany mampu mencatatkan namanya di papan skor sekaligus menggandakan keunggulan Manchester City. Sundulan Kompany yang menyambar umpan sepak pojok David Silva tak mampu ditepis Asmir Begovic.

Lima menit jelang waktu normal berakhir, The Citizens memimpin 3-0. Sepakan kaki kanan Fernandinho yang memanfaatkan umpan matang Silva melesat mulus masuk ke dalam gawang Chelsea. Sampai peluit berbunyi panjang tanda laga usai, tak ada lagi gol yang tercipta. 

Manchester City memang layak memetik kemenangan di pertandingan ini. Meski kalah tipis dalam penguasaan bola, 49 persen berbanding 51 persen, City memiliki delapan tembakan tepat sasaran. Sedangkan Chelsea, hanya mempunyai tiga peluang bagus. 

Susunan Pemain:
Manchester City (4-2-3-1): 1-Joe Hart; 3-Bacary Sagna, 4-Vincent Kompany, 11-Aleksandar Kolarov, 20-Eliaquim Mangala; 25-Fernandiho, 42-Yaya Toure; 7-Raheem Sterling (Martin Demichelis 79'), 15-Jesus Navas (Samir Nasri 65'), 21-David Silva; 10- Sergio Aguero (Wilfried Bony 84').

Chelsea (4-2-3-1): 1-Asmir Begovic; 2-Branislav Ivanovic, 24-Gary Cahill, 26-John Terry (Kurt Zouma 46'), 28-Cesar Azpilicueta; 7-Ramires (Juan Cuadrado 64'), 21-Nemanja Matic; 4-Cesc Fabregas, 10-Eden Hazard, 22-Willian (Falcao 79'); 19-Diego Costa.

Video Populer

Foto Populer