Sukses


Kalah dari Liverpool, MU Pecat Van Gaal?

Bola.com, Manchester - Nasib manajer Manchester United, Louis van Gaal, dilaporkan The Times, berada di ujung tanduk. Van Gaal diklaim bakal dipecat jika Setan Merah kalah di laga Premier League pekan ke-22 melawan Liverpool, Minggu (17/1/2016) malam WIB.

Spekulasi pemecatan Louis van Gaal sebenarnya sudah lama berkembang. Kabar tersebut mencuat ketika Manchester United kalah 0-2 dari Stoke City (26/12/2015) dan imbang 0-0 dari Chelsea (28/12/2015). Saat itu, MU gagal meraih kemenangan di delapan pertandingan terakhir, dengan rincian empat kali kalah dan imbang.

Namun, rumor pemecatan Van Gaal mereda ketika MU membuka kalender 2016 dengan kemenangan 2-1 atas Swansea City (2/1/2016). Selain itu, Wayne Rooney dkk juga berhasil melaju ke babak keempat Piala FA setelah menyingkirkan Sheffield United dengan skor 1-0 (9/1/2016).

Kini, rumor tersebut kembali berhembus setelah MU meraih hasil imbang 3-3 kontra Newcastle United, Rabu (13/1/2016). Hasil tersebut diketahui membuat manajemen klub mulai kehilangan kesabaran.

Van Gaal mendapatkan kesempatan terakhir pada laga kontra Liverpool. Jika kembali gagal meraih kemenangan, besar kemungkinan pelatih asal Belanda itu harus angkat kaki lebih cepat dari Old Trafford.

Manchester United saat ini berada di posisi ketujuh klasemen. Setan Merah mengumpulkan 34 poin, tertinggal sembilan angka dari Arsenal di puncak klasemen sementara Premier League.

Sumber: The Times

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

 

Inisialisasi Video

Persaingan Juara Liga Inggris

Video Populer

Foto Populer