Sukses


Penjelasan Manchester United Mengenai Kondisi Chris Smalling

Bola.com, Manchester - Bek timnas Inggris, Chris Smalling, dikabarkan mengalami cedera akibat disengat ubur-ubur ketika berlibur di Bali. Namun, Manchester United membantah hal itu dan menyebut Smalling keracunan makanan.

Mantan pemain Fulham tersebut gagal membawa Inggris menembus perempat final Piala 2016. The Three Lions kandas di 16 besar setelah menelan kekalahan 1-2 dari Islandia di Stade de Nice, 27 Juni 2016.

Untuk melupakan kegagalan tersebut, Smalling bersama sang kekasih, Sam Cooke memutuskan berlibur ke Bali sejak Kamis (30/6/2016). Keduanya pun dikabarkan menginap di salah satu vila ternama di Bali, Como Shambhala Estate, Ubud, Bali.

Selain menikmati keindahan pulau dewata, Smalling juga coba belajar surfing. Ketika belajar surfing, pemain 26 tahun itu terjatuh dan mengalami cedera. Sejumlah media Inggris mulai dari The Sun, Mirror, hingga Daily Mail menyebut Smalling terjatuh dari papan surfingnya akibat disengat ubur-ubur.

Dia pun langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat dan mendapatkan perawatan pada Senin (4/7/2016). Meski tengah terbaring di rumah sakit, Smalling tetap melayani permintaan fans untuk menandatangani jersey The Red Devils.

Kubu Manchester United pun langsung mencari tahu mengenai kabar tersebut. MU pun akhirnya memastikan jika Chris Smalling keracunan makanan dan berada dalam kondisi baik.

"Manchester United bisa memastikan jika Chris Smalling mengalami keracunan makanan selama liburan nya yang mengakibatkan dia pingsan pada hari Minggu," bunyi pernyataan resmi MU.

"Bek 26 tahun itu dibawa ke rumah sakit dan sekarang berada dalam kondisi yang baik-baik saja," lanjut pernyataan tersebut.

Penjelasan Manchester United tersebut terasa janggal. Andai hanya keracunan makanan, kepala, leher, hingga tangan kiri Chris Smalling diperban serta menggunakan infus.

Sumber: Manchester United

Video Populer

Foto Populer