Sukses


Ultimatum Unik Arsene Wenger untuk Thierry Henry

Bola.com, London - Manajer Arsenal, Arsene Wenger, memberikan ultimatum unik kepada legenda klubnya, Thierry Henry, jika ingin menjadi salah satu staf pelatih The Gunners. Apa itu?

Seperti dilansir Daily Mail, Selasa (12/7/2016), Wenger meminta Henry mengabdikan diri sepenuhnya jika ingin menjadi salah satu staf pelatih Arsenal dan meminta pria asal Prancis itu meninggalkan pekerjaannya sebagai salah satu komentator di Sky Sports.

Alasannya amat simpel, Wenger tak suka jika Henry bekerja sebagai salah satu staf pelatih Arsenal selama tengah pekan dan dia sibuk melancarkan kritik pedas kepada para bintang The Gunners pada akhir pekan.

Henry, yang baru saja mendapatkan linsensi kepelatihan profesional, ditawari posisi sebagai asisten pelatih Arsenal U-18 oleh pelatih kepala akademi, Andries Jonker.

Hingga kini, belum ada tanggapan dari Henry mengenai ultimatum Wenger tersebut. Namun, penghsilan Henry dipastikan menurun drastis jika dia memutuskan menerima saran Wenger. Pasalnya, Henry disinyalir mendapatkan bayaran sebesar 4 juta poundsterling (Rp 68 miliar) per tahun dari Sky Sports.

Saat masih aktif bermain, Henry memperkuat Arsenal dari periode 1997 hingga 2007. Total, pria yang kini berusia 38 tahun itu tampil sebanyak 376 kali dan menciptakan 228 gol.

Selama masa baktinya, Thierry Henry mempersembahkan tujuh gelar untuk Arsenal, yakni dua gelar Premier League dan FA Community Shield, serta tiga gelar Piala FA.

Sumber: Daily Mail

Video Populer

Foto Populer