Sukses


Mourinho: Kalahkan MU di Old Trafford adalah Kenangan Terindah

Bola.com, Manchester - Jose Mourinho kini menjadi manajer Manchester United. The Special One teringat kenangan indah ketika pertama kali mengunjungi markas MU, Stadion Old Trafford, saat menjadi pelatih FC Porto.

Kala itu MU dan FC Porto bertemu pada babak 16 besar Liga Champions musim 2003-2004. Pada laga leg pertama yang berlangsung di Estadio Do Daragao, (25/2/2016), Porto berhasil meraih kemenangan tipis 2-1.

Porto kemudian ganti melawat ke Old Trafford (9/3/2016) pada laga leg kedua. Laga berakhir imbang 1-1. Sempat tertinggal melalui gol Paul Scholes pada menit ke-32, Porto menyamakan kedudukan pada menit akhir laga melalui aksi Costinha. Porto lolos ke babak perempatfinal dengan keunggulan agregat 3-2.

"Pertama kali saya datang ke sini adalah kenangan yang terindah. Itu karena saya dalam proses untuk membawa FC porto menjadi juara Liga Champions. Kami menciptakan gol pada menit akhir di Old Trafford," ungkap Mourinho.

"Setelahnya, saya selalu merasa memiliki koneksi dengan Theatre of Dreams. Saya melakukannya bersama FC Porto. Saya menang di sini bersama Chelsea dan Real Madrid. Jadi, mengapa saya tak bisa meraih kemenangan di sini bersama MU? Semua suporter mendukung kami dan saya tak sabar untuk melakukannya," ia menambahkan.

Jose Mourinho didaulat sebagai pengganti Louis van Gaal yang dipecat manajemen hanya berselang 24 jam usai mengantar MU menjadi juara Piala FA. The Special One menandatangani kontrak berdurasi selama tiga musim plus opsi perpanjangan 12 bulan pada 27 Mei 2016.

Sejauh ini, Jose Mourinho sudah mendatangkan tiga pemain baru. Mereka adalah bek Eric Bailly dari Villarreal, penyerang Zlatan Ibrahimovic dari PSG, dan gelandang Henrikh Mkhitaryan dari Borussia Dortmund.

Sumber: Manchester Evening News

 

Video Populer

Foto Populer