Sukses


Cech Ungkap Kekompakan Arsene Wenger dan Jose Mourinho

Bola.com, London - Arsene Wenger dan Jose Mourinho kerap berperang kata-kata di media massa. Tak hanya terkait pertandingan, juga beberapa kejadian di luar arena pertarungan. Namun, kiper Arsenal, Petr Cech mengungkapkan ada satu persamaan di antara keduanya.

Seperti dirilis BBC, Selasa (12/10/2016), Cech mengatakan, Wenger dan Mourinho sama-sama memiliki hasrat tinggi untuk selalu menang. "Satu yang paling dibenci adalah kekalahan. Saya tahu, keduanya tak menerima alasan apapun ketika timnya kalah, dan itu selalu dibeberkan di ruang ganti," katanya.

Sebelum bersama Arsene Wenger sejak 2015, Cech pernah bersama Jose Mourinho kala The Special One menjadi nakhoda Chelsea. Selama bersama Mou, Cech memerhatikan bagaimana cara sang pelatih menangani sebuah tim.

Bagi Cech, Mou memiliki tipikal sangat senang dengan hal-hal yang berbau detil. Kondisi itu bisa terbukti dengan perhatian setara untuk tim senior ataupun saat melihat aksi para pemain muda di liga cadangan atau tim junior The Blues.

"Dia selalu menjelaskan sesuatu berdasar data yang didapatnya dari tim riset. Karena itulah, saya yakin saat pindah ke Manchester United, dia memiliki data-data lengkap terkait lawan, atau para pemainnya sendiri," jelas Cech.

Selain benci kekalahan, Cech menganggap dua pelatih tersebut layak dicontoh terkait komitmen. Sepanjang berada di bawah Mou, komitmen pria berkebangsaan Portugal tersebut sangat tinggi.

Satu di antaranya adalah selalu memerhatikan para pemain muda, lalu mencobanya ke level tim senior. Sedangkan Wenger sudah lama terkenal memiliki tim pencari bakat andal, yang bekerja di bawah pengawasannya.

"Dua hal itu yang membuat mereka menjadi besar. Namun saya menikmati jika keduanya bertarung kata-kata, menarik untuk sepak bola Inggris," tegas Cech.

Saat berkostum Chelsea, Petr Cech mencatat total 493 partai, dengan 1 kartu merah, kebobolan 527 gol dan 281 clean sheets. Sedangkan sejak bergabung ke kubu Arsenal, kiper asal Ceska tersebut mencatat 49 pertandingan dengan kebobolann 49 gol dan 23 clean sheets.

Sumber: Mirror

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

  • Petr Cech adalah pemain sepak bola Profesional asal Republik Ceko yang sekarang membela Arsenal
    Petr Cech adalah pemain sepak bola Profesional asal Republik Ceko yang sekarang membela Arsenal
    Petr Cech adalah pemain sepak bola Profesional asal Republik Ceko yang sekarang membela Arsenal

    Petr Cech

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.
    Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.
    Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.

    Jose Mourinho

  • Arsene Wenger

Video Populer

Foto Populer