Sukses


Arsene Wenger Semakin Dekat dengan Pintu Keluar Arsenal

Bola.com, London Manajer Arsenal, Arsene Wenger, dikabarkan segera membuat keputusan mengenai masa depannya di klub tersebut. Manajer berusia 67 tahun tersebut dikabarkan Daily Mail berniat untuk mengakhiri kebersamaannya bersama The Gunners. 

Wenger sudah tidak mempunyai alasan apa pun setelah Arsenal dibantai Bayern Munchen dengan skor 1-5 di ajang Liga Champions. Laga tersebut kurang lebih menggambarkan bagaimana mental para pemain Arsenal saat ini.

Menurut mantan pemain Arsenal, Martin Keown, pihak klub berada dalam fase yang kritis untuk mengambil keputusan mengenai masa depan Wenger.

"Pada tujuh musim terakhir, penampilan Arsenal di Liga Champions sangat tidak memuaskan. Arsene Wenger tentu akan menyesali kegagalannya untuk membuat Arsenal bertaring di kompetisi tersebut.

"Wenger mungkin merasa sudah kehilangan sentuhan emasnya karena tidak bisa membuat Arsenal berkembang seperti yang ia inginkan.

"Pemilik klub, dewan direksi dan Wenger harus membuat keputusan kolektif yang terbaik demi kepentingan klub. Saat ini, mereka berada dalam fase kritis dalam sejarah klub. Keputusan tidak bisa diambil dalam waktu semalam dan semua pihak harus benar-benar mempertimbangkan segala opsi yang mereka miliki," ungkap Keown.

Suporter Arsenal ingin Arsene Wenger meletakkan jabatannya sebagai manajer Arsenal.

Kontrak Wenger bersama Arsenal akan selesai pada akhir musim 2016-17. Menurut kabar yang beredar di internal klub Arsenal, pemilik saham mayoritas klub, Stan Kroenke, ingin agar Wenger kembali menandatangani kontrak baru dengan durasi dua musim.

Namun keputusan tersebut terkesan tidak bijaksana jika melihat reaksi para suporter yang sudah menginginkan Wenger angkat kaki dari Arsenal. Wenger yang menyadari posisinya di klub tersebut, tidak berniat untuk mengecewakan suporter Arsenal yang sudah mendukungnya selama 21 tahun.

Pada konferensi pers jelang laga melawan Sutton United pada putaran kelima Piala FA, The Professor memastikan kalau ia masih akan meneruskan kariernya sebagai manajer, meskipun tidak lagi berada di Arsenal.

"Apa pun yang terjadi, saya masih akan menangani klub pada musim depan. Tapi saya tidak tahu apakah saya masih bersama Arsenal atau tidak. Sejauh ini, hal itulah yang bisa saya katakan mengenai masa  depan saya," jelas Arsene Wenger.

Sumber: Daily Mail

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer