Sukses


Prediksi Liga Inggris Burnley Vs Manchester City: 3 Poin Absolut di Turf Moor

Bola.com, Burnley - Manchester City akan melawat ke markas Burnley di Turf Moor pada laga pekan ke-22 Premier League, Kamis (4/2/2021) dini hari WIB. Demi mempertahankan puncak klasemen, tiga poin adalah target absolut buat Man City.

Pada pertemuan pertama di pekan ke-10 Premier League musim ini, City menghabisi Burnley lima gol tanpa balas di Stadion Etihad. The Citizens menang telak lewat gol-gol Benjamin Mendy dan Ferran Torres, serta hattrick Riyad Mahrez.

Pada laga terakhirnya, Burnley ditaklukkan tuan rumah Chelsea dengan skor 0-2. Sementara itu, City menjinakkan sang tamu Sheffield United berkat gol tunggal Gabriel Jesus.

Saat ini, Manchester City masih nyaman berada di puncak klasemen sementara Premier League. City mendulang 44 poin, unggul tiga angka atas Manchester United di posisi kedua.

Selain itu, Man City masih memiliki satu laga yang belum dimainkan, yakni pekan ke-16 kontra Everton.

Manchester City perlu terus berlari guna menghindari kejaran Manchester United, Liverpool, dan tim-tim lain di bawah mereka. Untuk itu, raihan tiga poin di markas Burnley menjadi hal yang absolut untuk City.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 4 halaman

Prakiraan susunan pemain:

Burnley (4-4-2): Pope; Pieters, Mee, Tarkowski, Lowton; McNeil, Cork, Westwood, Brady; Barnes, Wood.

Manajer: Sean Dyche (Inggris)

Info skuad: Barnes (meragukan), Taylor (meragukan), Brownhill (meragukan).

Manchester City (4-3-3): Ederson; Cancelo, Dias, Stones, Walker; Gundogan, Rodri, Bernardo Silva; Sterling, Torres, Mahrez.

Manajer: Pep Guardiola.

Info skuad: De Bruyne (cedera), Ake (cedera), Aguero (meragukan).

3 dari 4 halaman

Statistik pertemuan kedua tim:

Head to head kedua tim:

  • 28-11-2020 Manchester City 5-0 Burnley (Premier League)
  • 01-10-2020 Burnley 0-3 City (Piala Liga Inggris)
  • 23-06-2020 City 5-0 Burnley (Premier League)
  • 04-12-2019 Burnley 1-4 City (Premier League)
  • 28-04-2019 Burnley 0-1 City (Premier League)

Lima Laga Terakhir Burnley:

  • 16-01-21 West Ham United 1-0 Burnley (Premier League)
  • 22-01-21 Liverpool 0-1 Burnley (Premier League)
  • 24-01-21 Fulham 0-3 Burnley (Piala FA)
  • 28-01-21 Burnley 3-2 Aston Villa (Premier League)
  • 31-01-21 Chelsea 2-0 Burnley (Premier League)

Lima Laga Terakhir Manchester City:

  • 18-01-21 City 4-0 Palace (Premier League)
  • 21-01-21 City 2-0 Aston Villa (Premier League)
  • 24-01-21 Cheltenham 1-3 City (Piala FA)
  • 27-01-21 West Brom 0-5 City (Premier League)
  • 30-01-21 City 1-0 Sheffield United (Premier League)

Persentase menang:

Burnley 45 - 55 Manchester City

 

4 dari 4 halaman

Data dan fakta:

1. Tak ada hasil seri dalam 8 laga terakhir Burnley di Premier League (M4 S0 K4).

2. Burnley cuma kalah 1 kali dalam 6 laga kandang terakhirnya di Premier League (M4 S1 K1).

3. Rekor kandang Burnley di Premier League musim ini: M4 S1 K4, gol 8-10.

4. Rekor tandang City di Premier League musim ini: M5 S3 K1, gol 15-6.

5. Man City selalu menang dalam 3 laga tandang terakhirnya di Premier League, yakni 1-0 vs Southampton, 3-1 vs Chelsea, dan 5-0 vs West Brom.

6. Manchester City selalu clean sheet, tak kebobolan, dalam 5 laga terakhirnya di Premier League.

7. The Citizens selalu menang dalam 12 laga terakhirnya di semua kompetisi.

8. Man City tak terkalahkan dalam 19 laga terakhirnya di semua kompetisi (M16 S3 K0).

9. City selalu menang dalam 7 laga terakhirnya melawan Burnley di semua kompetisi.

10. Manchester City selalu mencetak minimal 3 gol dalam 6 dari 7 laga terakhirnya melawan Burnley di semua kompetisi.

11. City mencatatkan 6 clean sheet dan cuma kebobolan total 1 gol dalam 7 laga terakhirnya melawan Burnley di semua kompetisi.

Disadur dari: Bola.net (Penulis: Gia Yuda Pradana/Published: 2/2/2021)

Video Populer

Foto Populer