Sukses


Liga Inggris: Produktif di Timnas Inggris, Manchester City Mikir Ulang Jual Raheem Sterling

Bola.com, Jakarta - Juara Premier League, Manchester City dilaporkan akan menawarkan kontrak baru kepada Raheem Sterling setelah Euro 2020.

Pemain berusia 26 tahun, yang telah mencetak tiga gol untuk Timnas Inggris di pentas turnamen, telah dikaitkan dengan kepindahan dari Stadion Etihad, dengan Barcelona dan Tottenham Hotspur diyakini tertarik memakai jasanya.

Namun, menurut The Athletic, Sterling berencana menjalani liburan singkat setelah waktunya bersama The Three Lions berakhir musim panas ini, sebelum ia kembali ke Manchester untuk duduk dengan petinggi City untuk membicarakan kontraknya.

Laporan itu juga menyatakan bahwa sang pemain masih mungkin pindah klub jika The Citizens menerima tawaran signifikan.

Pep Guardiola dipahami ingin Sterling tetap di City setelah musim panas ini, namun kepergiannya dapat membantu membuka jalan bagi rekan setim Inggris Harry Kane dan Jack Grealish untuk bergabung dengan klub.

Sejak bergabung dari Liverpool pada Juli 2015, Raheem Sterling telah mencetak 114 gol dalam 292 penampilan untuk City, memenangkan tiga gelar Liga Inggris, lima Piala Liga, dan satu Piala FA.

Video

2 dari 3 halaman

Kane Ditukar Jesus

Manchester City belum mengibarkan bendera putih untuk bisa mendapatkan Harry Kane dari Tottenham Hotspur. Sempat dikabarkan bakal menjadikan Raheem Sterling sebagai pemain yang ditukarkan dengan Kane, kini Manchester City dilaporkan siap mengorbankan Gabriel Jesus demi mendapatkan striker Timnas Inggris itu.

Masa depan Harry Kane di Tottenham Hotspur tengah dalam tanda tanya besar. Sang striker dikabarkan ingin pergi dari klub yang sudah bertahun-tahun dibelanya pada bursa transfer musim panas ini.

Manchester City adalah tim yang paling berminat mendapatkan jasa Harry Kane. Namun, mereka kesulitan menebus mahar transfer yang mencapai 150 juta pound.

Seperti dilansir Gazzetta dello Sport, Manchester City punya akal lain untuk mendapatkan jasa Harry Kane. The Citizens akan melakukan tukar tambah dengan striker mereka, Gabriel Jesus, demi mendapatkan Harry Kane.

Menurut laporan tersebut, Manchester City akan mengambil opsi tukar tambah untuk mengamankan jasa Harry Kane. The Citizens punya rencana mengajukan bayaran sebesar 100 juta pound dan ditambah dengan Gabriel Jesus.

Manchester City mengetahui Tottenham Hotspur tertarik dengan striker asal Brasil itu, jadi The Citizens mencoba memasukkan nama sang striker dalam kesepakatan tersebut.

Sumber: Sports Mole

3 dari 3 halaman

Klasemen Akhir Premier League 2020-2021

Video Populer

Foto Populer