Sukses


Liga Inggris: Belum Jalani Debut, Cristiano Ronaldo Sudah Pecahkan Rekor di Manchester United

Bola.com, Manchester - Cristiano Ronaldo belum menjalani debut bersama Manchester United. Meski begitu, Ronaldo sudah memecahkan rekor, yakni penjualan jersey bernomor punggung 7 miliknya.

Kapten Timnas Portugal itu secara mengejutkan pergi dari Juventus dan melanjutkan kariernya bersama Tim Setan Merah. Padahal sebelumnya, Cristiano Ronaldo lebih sering dikaitkan dengan Manchester City.

Kepindahan Ronaldo juga sempat menimbulkan polemik terkait nomor punggung. Penikmat sepak bola dunia tahu betul jika pemain berusia 36 tahun itu identik dengan nomor punggung 7.

Saat itu, nomor keramat tersebut sudah dipakai Edinson Cavani. Akhirnya, lewat negosiasi MU dengan Premier League, nomor 7 bisa dialihkan ke Cristiano Ronaldo.

Usaha MU supaya Ronaldo bisa mengenakan jersey bernomor 7 terbukti tepat. Pasalnya, menurut Sky Sports, penjualan jersey Cristiano Ronaldo langsung meroket setelah pengumuman Manchester United beberapa hari lalu.

 

2 dari 5 halaman

Pecahkan Rekor

Fans MU langsung berbondong-bondong membeli jersey replika Ronaldo. Hanya butuh empat jam untuk memecahkan rekor penjualan kostum harian di salah satu toko di Amerika Utara.

Fanatics, official retail partner MU, mengonfirmasi penjualan kostum tahun ini memecahkan rekor baru. Bahkan penjualan satu jam pertama di toko online telah melampaui catatan penjualan harian terbaik sebelum kedatangan Cristiano Ronaldo.

Masih menurut Fanatics, Ronaldo langsung berada di posisi pertama terkait penjualan kostum atlet setelah transfer besar. Dia melampaui Lionel Messi (ke PSG), Tom Brady (ke Tampa Bay Buccaneers), dan LeBron james (ke LA Lakers).

3 dari 5 halaman

Membuat Gempar

Masih menurut Sky Sports, transfer Ronaldo ini juga membuat gempar media sosial. Setelah Manchester United meresmikan kedatangan Ronaldo, jagad media sosial sepak bola seolah-olah ikut berpesta.

Berikut beberapa catatan menarik yang dihimpun Sky Sports:

  • 9.986 artikel online soal kabar Ronaldo
  • 499,3 kata per menit terkait Ronaldo
  • 37,25 tweet per menit terkait Ronaldo
  • 1.269 tweet dalam 60 detik pertama usai pengumuman transfer Ronaldo ke MU (21 tweet per detik)
  • 64.321 tweet dalam satu jam pertama usai pengumuman transfer Ronaldo

Artinya, meski transfer Ronaldo dipertanyakan karena usia yang tidak lagi muda (36 tahun), MU tetap mendapatkan banyak keuntungan dari kedatangan sang superstar.

 

4 dari 5 halaman

Menanti debut Ronaldo

MU akan meladeni Newcastle pada laga lanjutan premier League, Sabtu (11/9/2021). Laga ini seharusnya bisa jadi saksi debut kedua Ronaldo di Old Trafford.

Bakal menarik menanti bagaimana Ronaldo berkontribusi untuk MU musim ini. Juga, bakal menarik menunggu bagaimana Ole Gunnar Solskjaer memaksimalkan potensi tim dengan Ronaldo.

Sumber: Sky Sports

Disadur dari: Bola.net (Richard Andreas/Published: 07/09/2021)

5 dari 5 halaman

Yuk Tengok Posisi Manchester United di Bawah Ini:

Video Populer

Foto Populer