Sukses


Gabriel Martinelli Dapat Kartu Merah Aneh, Mikel Arteta Berang: 18 Tahun di Liga Inggris, Tak Pernah Lihat yang Seperti Ini!

Bola.com, London - Manajer Arsenal, Mikel Arteta, girang sekaligus sewot setelah timnya menundukkan Wolverhampton Wanderers 1-0 pada lanjutan Liga Inggris 2021/2022, Jumat (11/2/2022) dini hari WIB. Penyebab kegeraman Arteta adalah kartu merah untuk Gabriel Martinelli

Gabriel Martinelli menerima kartu merah pada babak kedua, tepatnya menit ke-69. Cara wasit menghukum pemain asal Brasil itu pun terbilang cukup unik.

Martinelli awalnya menghalangi pemain Wolves melakukan lemparan ke dalam. Namun karena pertandingan terus berjalan, wasit tak sempat memberinya kartu kuning.

Tak lama setelah itu, Martinelli mengejar pemain Wolves lalu melakukan pelanggaran. Wasit menganggap itu pelanggaran keras, sehingga kartu kuning untuk kejadian yang berdekatan itu dirapel (dua kartu kuning dalam lima detik) dan Martinelli menerima kartu merah.

Insiden itu menambah buruk rekor Arsenal dalam hal kartu merah. The Gunners sudah mengoleksi empat kartu merah hanya dalam enam pertandingan di semua kompetisi pada 2022. 

Bahkan, total Arsenal mengoleksi 15 kartu merah sejak Mikel Arteta ditunjuk jadi manajer pada 2019.

Tak heran, Mikel Arteta benar-benar berang. Dia menuntut penjelasan soal kartu merah aneh untuk Gabriel Martinelli

 

2 dari 4 halaman

Arteta Tuntut Penjelasan

"Ini mengkhawatirka. Kartu merah mengubah banyak hal. Kartu merah adalah salah satu yang harus Anda berikan," sergah Mikel Arteta setelah laga, seperti dikutip BBC

“Anda bertanya apakah saya senang dengan keputusan yang kami dapatkan musim ini dan itu adalah percakapan yang akan saya lakukan dengan ofisial secara pribadi. Saya ingin penjelasan tentang VAR dan apa yang terjadi malam ini. Itu adalah percakapan yang akan segera terjadi."

"Saya tak pernah melihat yang seperti itu (kartu merah Martinelli). Saya sudah 18 tahun di negara ini dan tidak pernah melihat yang seperti itu," imbuhnya.  

 

3 dari 4 halaman

Keluhan Mikel Arteta

 

Areta mengaku senang dengan karakter timnya yang bisa bertahan dengan 10 pemain. Namun, pria Spanyol itu mengatakan The Gunners tidak bisa terus-terusan memanfaatkan keberuntungan untuk menutup tiga poin dengan kekurangan personel.

"Untuk memenangkan pertandingan sepak bola seperti itu [dengan 10 pemain] sangat sulit dan kami harus menghentikannya", katanya. 

"Kami sudah membicarakannya. Saya sudah kehabisan ide [tentang cara menghentikannya]," imbuhnya. 

Sumber: BBC

 

4 dari 4 halaman

Yuk Intip Posisi Tim Favoritmu

Video Populer

Foto Populer