Sukses


Liga Inggris: Aubameyang Dikaitkan dengan Chelsea, Respons Thomas Tuchel Malu-malu Butuh

Bola.com, London - Manajer Chelsea, Thomas Tuchel merespons rumor yang mengaitkan timnya dengan penyerang Barcelona, Pierre-Emerick Aubameyang.

Pemain berusia 33 tahun itu baru bergabung dengan Barcelona pada Januari 2022. Tetapi ada laporan baru-baru ini, dia bisa pindah musim panas ini.

Meskipun Xavi masih ingin mempertahankan sang striker, Barcelona perlu melepas pemain untuk mengosongkan ruang pada tagihan gaji sehingga dapat mendaftarkan pemain anyar.

Chelsea telah dikaitkan dengan pemain asal Gabon itu dan menjelang pertandingan pembuka Liga Inggris melawan Everton. Seperti apa komentar Tuchel?

2 dari 5 halaman

Komentar Tuchel

Tuchel mengomentari kemungkinan reuni dengan pemain yang pernah ia tangani di Borussia Dortmund.

"Saya akan tertarik dengan 79 gol itu! Kami tidak akan berkomentar lebih jauh," kata Tuchel via Sports Mole, Sabtu (6/8/2022).

"Ada banyak nama di luar sana, terkadang karena faktanya kami membahas banyak nama tetapi juga terkadang murni spekulasi. Kami tidak akan terlibat."

Aubameyang telah mencetak 13 gol untuk Barcelona dalam 23 penampilan, dan mantan pemain Arsenal itu memiliki tiga tahun tersisa di kontraknya saat ini.

3 dari 5 halaman

Sebenarnya Butuh

Chelsea belum punya penyerang tengah yang meyakinkan. Pierre-Emerick Aubameyang masuk dalam daftar buruan. Menurut Fabrizio Romano, Chelsea sudah bicara dengan pihak Auba. Namun, belum ada tawaran resmi kepada Barcelona.

4 dari 5 halaman

Ngebut Transfer

Chelsea punya dana besar transfer yang besar untuk dibelanjakan. Thomas Tuchel menolak rencana kedatangan Cristiano Ronaldo. Sebagai gantinya, Tuchel punya banyak rencana lain.

Baru-baru ini, Chelsea membeli Carney Chukwuemeka dari Aston Villa. Pemain 18 tahun itu dihargai 20 juta pounds. Chelsea juga sudah mengamankan Marc Cucurella dari Brighton.

 

Sumber: Sports Mole

5 dari 5 halaman

Jadwal Pekan I Liga Inggris

Sabtu, 6 Agustus 2022

  • 02:00 WIB - Crystal Palace vs Arsenal (0-2)
  • 18:30 WIB - Fulham vs Liverpool (Vidio)
  • 21:00 WIB - Bournemouth vs Aston Villa (Vidio)
  • 21:00 WIB - Leeds United vs Wolverhampton Wanderers (Vidio) 
  • 21:00 WIB - Newcastle United vs Nottingham Forest (Vidio, O Channel) 
  • 21:00 WIB - Tottenham Hotspur vs Southampton
  • 23:30 WIB - Everton vs Chelsea  (SCTV, Vidio) 

 Minggu, 7 Agustus 2022

  • 20:00 WIB - Leicester City vs Brentford (Vidio)
  • 20:00 WIB - Manchester United vs Brighton and Hove Albion (Vidio) 
  • 22:30 WIB - West Ham United vs Manchester City (SCTV, Vidio) 

Video Populer

Foto Populer