Sukses


Liga Inggris: Tsunami Trofi MU Bikin Heboh di Dunia Maya, Ini Penjelasannya

Bola.com, Jakarta - Kabar tsunami trofi MU sempat membuat heboh jagad dunia maya. Bahkan, kabar yang bermaksud menyindir Manchester United tersebut menjadi trending topic di Twitter.

Tsunami trofi MU sebenarnya telah muncul pada 22 Juli 2022. Kabar itu pertama kali disebarkan oleh akun Twitter yang mengatasnamakan infoBMKG.

Dalam unggahan tersebut menjelaskan bakal ada getaran hebat yang menghantam daratan Eropa. Selain itu, getaran tersebut akan menyebabkan tsunami yang dahsyat.

"Peringatan untuk segala jenis kehidupan di bumi. Bahwasanya terjadi getaran hebat di Daratan Eropa yang sebentar lagi akan menyebabkan tsunami trofi buat King EMYU," tulis akun tersebut.

Tetapi ternyata, kabar tersebut langsung dibantah akun resmi BMKG, dan memastikan jika kabar tsunami trofi MU itu hanya lah hoax.

"WASPADA PEMBERITAAN HOAX MENGATASNAMAKAN BMKGUntuk #SobatBMKG semua diharap teliti kembali dalam menerima informasi ya!Baik membuat maupun menyebarkan informasi yang belum jelas keakuratannya dapat merugikan pihak lain, lho! Maka dari itu, hati-hati dalam bersosial media. Pastikan jika informasi yang kamu dapat memang bersumber dari kanal-kanal resmi BMKG," tulis akun resmi infoBMKG.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Kembali Trending

Tagar tsunami trofi MU kembali trending di dunia maya. Hal tersebut tak lepas dari kekalahan perdana yang didapat Tim Setan Merah pada pekan perdana Premier League.

Menjamu Brighton and Hove Albion di Old Trafford, Minggu (7/8/2022) malam WIB, Manchester United menelan kekalahan dengan skor 1-2.

Gol tunggal MU tercipta setelah Alexis Mac Allister melakukan gol bunuh diri pada menit ke-68. Sementara itu, sepasang gol Brighton disarangkan Pascal Gross pada menit ke-30 dan 39'.

Hasil minor tersebut membuat Manchester United kini berada di urutan ke-13 klasemen sementara Premier League dengan nol poin. Adapun Brighton and Hove Albion di peringkat enam dengan nilai tiga.

 

3 dari 5 halaman

Menyindir MU

Kabar tsunami trofi tersebut sebenarnya untuk menyindir Manchester United. Pasalnya, MU sudah cukup lama tak meraih trofi juara, terutama di ajang Premier League.

Tim Setan Merah terakhir kali meraih gelar juara liga pada musim 2012/2013 atau hampir 10 tahun silam. Adapun trofi juara terakhir yang diraih Manchester United adalah Piala Liga Inggris dan Liga Europa pada 2016/2017.

4 dari 5 halaman

Hasil Pertandingan Pekan Pertama Premier League

Sabtu, 6 Agustus 2022:

  • Crystal Palace 0 - 2 Arsenal
  • Fulham 2 - 2 Liverpool
  • AFC Bournemouth 2 - 0 Aston Villa
  • Leeds United 2 - 1 Wolverhampton Wanderers
  • Newcastle United 2 - 0 Nottingham Forest
  • Tottenham Hotspur 4 - 1 Southampton
  • Everton 0 - 1 Chelsea

Minggu, 7 Agustus 2022:

  • Leicester City 2 - 2 Brentford
  • Manchester United 1 - 2 Brighton and Hove Albion
  • West Ham United 0 - 2 Manchester City
5 dari 5 halaman

Simak Posisi Manchester United di Bawah Ini:

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.
    Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern

    Manchester United

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Premier League

  • SportBites

Video Populer

Foto Populer