Sukses


4 Pemain MU yang Bakal Bikin Wolves Bertekuk Lutut di Liga Inggris: Rashford dan Martial Bisa Nyekor Lagi Nih

Bola.com, Jakarta - Manchester United (MU) bertandang ke markas Wolverhampton pada pekan ke-18 Premier League 2022/2023 di Molineux Stadium, Sabtu (31/12/2022). Laga ini disiarkan secara live streaming di Vidio mulai pukul 19.30 WIB.

MU telah melalui pertandingan liga pertamanya pasca-Piala Dunia 2022 dengan gemilang. Anak-anak asuh Erik ten Hag membungkam Nottingham Forest di Old Trafford tiga gol tanpa balas.

Anthony Martial dan Fred masing-masing menyarangkan satu gol ke gawang Forest, sedangkan Christian Eriksen dan Casemiro sama-sama menyumbang satu assist. Sementara itu, Marcus Rashford mencetak satu gol dan satu assist.

Di sisi lain, bersama pelatih baru Julen Lopetegui, Wolverhampton menang dramatis 2-1 atas tuan rumah Everton. Sempat tertinggal di menit 7, Wolverhampton berbalik menang lewat gol-gol Daniel Podence menit 22 dan Rayan Ait-Nouri menit 90+4.

Meski saat ini berada di papan bawah, Wolverhampton bisa menjadi lawan yang merepotkan. Namun, Wolverhampton punya catatan negatif saat main kandang. Dalam tiga laga kandang terakhirnya di Premier League, Wolverhampton berturut-turut dikalahkan Leicester 0-4, Brighton 2-3, dan Arsenal 0-2.

Peluang MU untuk membawa pulang tiga poin dari Molineux Stadium sepertinya cukup terbuka. Ditambah, mereka punya sederet pemain yang dapat diandalkan demi meraih poin penuh nanti.

Yuk simak empat pemain yang bisa menjadi kunci kemenangan MU atas Wolves malam nanti.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Lisandro Martinez

Lini belakang MU dipastikan kembali diperkuat Lisandro Martinez. Ia adalah bek pemenang Piala Dunia 2022 bersama Timnas Argentina.

Semangatnya jelas akan membawa dampak besar bagi permainan MU. Lisandro Marinez kian matang dan diyakini kembali berduet dengan Raphael Varane untuk mengamankan wilayah di depan gawang David De Gea.

3 dari 6 halaman

Casemiro

Casemiro menuai puja-puji setelah menyuguhkan penampilan mentereng ketika Manchester United (MU) melibas Nottingham Forest 3-0 pada lanjutan Liga Inggris 2022/2023, Rabu (28/12/2022) dini hari WIB.

Casemiro bukan hanya lugas dalam bertahan. Gelandang Manchester United itu punya statistik yang istimewa untuk tugas-tugas membantu serangan.

Gol ketiga MU yang dicetak Fred tidak lepas dari assist yang dikirim Casemiro. Lebih dari sekadar satu assist, Casemiro tampil sangat bagus pada laga lawan Nottingham.

4 dari 6 halaman

Marcus Rashford

Marcus Rashford, tampil gemilang ketika The Red Devils menang telak 3-0 atas Nottingham Forest dalma laga pekan ke-17 Premier League, Rabu (28/12/2022) dini hari WIB. Satu gol dan satu assist dibuatnya dalam laga di Old Trafford itu.

Hal tersebut membuat Marcus Rashford pun layak menjadi pemain terbaik dari pertandingan Liga Inggris antara MU dan Nottingham Forest itu.

Marcus Rashford memang tampil luar biasa pada laga ini. Striker 25 tahun itu sekaligus meneruskan puncak performa yang sudah diperlihatkannya sejak gelaran Piala Dunia 2022.

5 dari 6 halaman

Anthony Martial

MU kini tak perlu khawatir ditinggalkan Cristiano Ronaldo yang baru saja bergabung dengan Al-Nassr. Masih ada Anthony Martial yang tidak kalah tajamnya.

Pemain asal Prancis itu ikut mencetak gol kala MU menang telak 3-0 atas Nottingham di pertandingan sebelumnya. Kecepatan dan naluri mencetak golnya dapat kembali diandalkan untuk meladeni Wolves.

Martial kini mengoleksi tiga gol dan dua assist dalam enam penampilannya di Liga Inggris bersama MU musim ini.

6 dari 6 halaman

Intip Peringkat MU di Musim Ini

Video Populer

Foto Populer