Sukses


Skandal Manipulasi Keuangan, Man City Bisa Kehilangan Gelar Liga Inggris Musim 2013 / 2014

Bola.com, Jakarta - Raksasa Inggris, Manchester City telah didakwa dengan lebih dari 100 dugaan pelanggaran peraturan keuangan. Rangkaian sanksi siap menanti.

Man City telah didakwa dengan dugaan pelanggaran keuangan selama sembilan tahun, dari musim 2009/2010 hingga musim 2017/2018. Hal itu sesuai pernyataan resmi yang dikeluarkan Premier League.

Tuduhan kepada Man City meliputi remunerasi pemain dan manajer, keakuratan informasi keuangan, tidak bekerja sama dengan investigasi, profitabilitas dan keberlanjutan, dan tidak menyerahkan dokumen seperti yang dipersyaratkan selama lima musim dari kampanye 2018/2019 hingga 2022/2023.

Dalam sebuah pernyataan resmi, pihak klub Man City terkejut dengan adannya dugaan pelanggaran, dan menyambut baik masalah yang sedang ditinjau oleh komisi independen.

2 dari 5 halaman

Bisa Kehilangan Gelar Juara

Jika pengurangan poin diterapkan ke Man City, belum diketahui secara pasti bentuk sanksi yang akan dijatuhkan berkaitan dengan pencapaian musim sebelumnya. Artinya apakah sanksi berlaku untuk saat ini atau berlaku juga untuk pencopotan gelar.

Menurut Sky Sports, sanksi tidak akan keluar dengan cepat. Meski demikian, laporan Daily Mail dari tahun 2020, diklaim bahwa klub tersebut dapat kehilangan gelar 2014 jika ditemukan melanggar aturan keuangan oleh Liga Inggris.

Pakar sepak bola di Inggris, Kieran Maguire mengatakan kepada Sky Sports pada hari Senin (6/2/2023), bahwa Man City bisa kehilangan gelar jika ada pelanggaran yang terbukti, meskipun ini dikatakan sulit.

3 dari 5 halaman

Bekaca dari Masa Lalu

Pada tahun 1990, klub Swindon Town didakwa dengan 35 kasus pembayaran ilegal yang dilakukan kepada pemain selama periode empat tahun. Mereka kemudian mengaku bersalah atas 36 dakwaan yang diajukan kepada mereka oleh federasi.

Kini, apabila City dinyatakan bersalah atas pelanggaran apa pun dan akibatnya enam gelar Liga Premier mereka dicabut. Publik masih menunggu apakah gelar itu akan diberikan kepada tim di tempat kedua di setiap musim tersebut.

4 dari 5 halaman

MU dan Liverpool Ketiban Rezeki?

Menyusul skandal Calciopoli 2006, yang membuat Juventus kehilangan dua gelar Serie A dan terdegradasi, gelar 2005/06 diberikan kepada Inter Milan yang berada di posisi kedua. Gelar 2004/05, bagaimanapun, tidak diberikan kembali.

Dalam kasus yang terjadi di Inggris, Manchester United dan Liverpool bisa saja mendapat rezeki nomplok apabila sanksi berat berupa pencopotan gelar untuk Man City diberlakukan.

Pada musim 2011/2012, 2017/2018 dan 2020/2021, Manchester United finis sebagai runner-up, sementara pada 2013/2014, 2018/2019 dan 2021/2022, Liverpool berada di posisi kedua setelah Man City.

 

Sumber: Sportbible

5 dari 5 halaman

Yuk Lihat Peta Persaingan di Premier League

Video Populer

Foto Populer