Sukses


Liga Inggris: Saran untuk MU yang Masih Cari Striker, Victor Osimhen Saja!

Bola.com, Jakarta - Mantan striker Manchester United (MU), Dimitar Berbatov, turut memberikan saran kepada klub yang pernah dibelanya itu untuk habis-habisan mengejar striker Napoli, Victor Osimhen.

Agenda utama MU pada bursa transfer musim panas 2023 adalah mendatangkan striker baru. The Red Devils kekurangan striker setelah ditinggalkan oleh Cristiano Ronaldo pada akhir 2022.

MU sudah dikaitkan dengan banyak striker. Namun, perburuan striker baru The Red Devils mulai mengerucut hanya dua nama.

The Red Devils disebut akan mendatangkan Harry Kane dari Tottenham Hotspur atau Victor Osimhen dari Napoli. Dimitar Berbatov pun turut memberikan saran terhadap siapa yang lebih baik diboyong oleh MU.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Wajib Osimhen

Kepada Betfair, Dimitar Berbatov baru-baru ini memberikan pendapatnya mengenai siapa striker yang perlu diangkut oleh MU.

Ia percaya The Red Devils harus mau berinvestasi dengan mendatangkan Victor Osimhen dari Napoli untuk mendarat ke Old Trafford.

"Jika MU ingin membeli striker baru pada musim panas nanti, maka mereka harus mendatangkan Victor Osimhen, bukan yang lain," ujar Berbatov.

 
3 dari 5 halaman

Paket Komplet

Dimitar Berbatov memiliki alasan kuat untuk merekomendasikan Victor Osimhen ke Manchester United (MU).

Legenda Timnas Bulgaria itu menilai Victor Osimhen merupakan striker paket komplet dan mampu menjadi pilar MU untuk beberapa musim ke depan.

"Dia masih sangat muda. Ia kuat dalam duel udara, punya kecepatan yang bagus dan gol-gol yang dicetaknya untuk Napoli benar-benar luar biasa," ujar Berbatov.

 
4 dari 5 halaman

Harga Selangit

Manchester United (MU) punya satu kendala untuk merekrut Victor Osimhen pada musim panas nanti.

Napoli selaku pemilik sang striker dikabarkan hanya mau melepas sang striker di angka 150 juta Euro di musim panas nanti.

Sumber: betfair

Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, published 22/3/2023)

5 dari 5 halaman

Posisi MU di Premier League saat Ini

Video Populer

Foto Populer