Sukses


Bursa Transfer Liga Inggris: Kim Min-jae Laris Manis, Terbaru Ada Minat dari Man City

Bola.com, Jakarta Manchester City dikabartkan akan menyaingi Manchester United untuk mendapatkan tanda tangan bek tengah Napoli, Kim Min-jae pada musim panas ini.

Manajer The Citizens, Pep Guardiola diyakini sebagai pengagum Kim, yang memiliki klausul pelepasan €45 juta (£40 juta) dalam kontraknya.

Di sisi lain, Napoli ingin mempertahankan Kim di luar jendela transfer musim panas. Namun, Napoli tak bisa berbuat banyak bila ada banyak tawaran untuk bek asal Korea Selatan itu.

Man City membutuhkan bek tengah baru musim panas ini karena Aymeric Laporte ingin meninggalkan Stadion Etihad untuk mencari menit bermain di tim utama.

 

2 dari 5 halaman

Jejak Kim Min-jae

Setelah menghabiskan hanya satu musim di Turki bersama Fenerbahce, pemain berusia 26 tahun itu bergabung dengan Napoli musim panas lalu dengan harga sekitar £15 juta, menandatangani kontrak hingga Juni 2025.

Kim sejak itu membuktikan dirinya sebagai pemain kunci di tim Luciano Spaletti yang berada di ambang memenangkan gelar Serie A pertama mereka selama 33 tahun.

Pemain Timnas Korea Selatan dengan 47 caps telah membuat 40 penampilan di semua kompetisi untuk Parthenopeans, termasuk 30 penampilan sebagai starter di Serie A dan sembilan di Liga Champions.

 

3 dari 5 halaman

Banyak Peminat

Jejak mengesankan Kim di Italia telah menarik minat dari Liga Inggris. Man United dikabarkan mempertimbangkan transfer sang bek.

Liverpool dan Tottenham Hotspur juga dikreditkan dengan minat. The Sun melaporkan bahwa Man City adalah klub terbaru yang bergabung dalam perlombaan untuk mendapatkan tanda tangannya.

Beberapa waktu lalu, Kim merasa tak nyaman dengan rumor keterkaitannya dengan Setan Merah.

"Seperti yang Anda tahu, rumor itu tidak benar sama sekali. Saya ingin fokus pada tim saya," tegasnya seperti dilansir Goal.

4 dari 5 halaman

Cara Nonton Liga Inggris yang Aman dan Legal

Selama tiga tahun ke depan Elang Mahkota Teknologi (Emtek) Group menjadi pemegang hak siar English Premier League (EPL). Kompetisi bergengsi ini akan ditayangkan secara gratis di stasiun televisi SCTV dan bisa dinikmati secara live streaming dengan berlangganan di Vidio. Sobat Bola.com mau tahu detailnya? Klik tautan ini.

 

5 dari 5 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu

Video Populer

Foto Populer